Wacana Kenaikan BBM Subsidi, Nevi Lebih Sarankan Perketat Pengguna Pertalite dan Solar

Jumat, 26 Agustus 2022, 08:25 WIB | Bisnis | Nasional
Wacana Kenaikan BBM Subsidi, Nevi Lebih Sarankan Perketat Pengguna Pertalite dan Solar
Anggota DPR RI Komisi VI, Hj Nevi Zuairina.

Menurutnya, seharusnya kuota ini cukup bila peruntukan BBM subsidi hanya untuk masyarakat bawah yang selama ini hanya mengonsumsi sebanyak 20% saja.

"Kami sudah bersepakat di Fraksi PKS, bahwa rencana pemerintah untuk menaikkan BBM harus di tunda sampai kondisi kondusif."

"Karena dengan menaikkan BBM, akan menyakiti hati rakyat. Pemerintah harus sensitif terhadap penderitaan rakyat yang baru saja terdampak pandemi, banyak yang di PHK dan usahanya bangkrut," tutur Nevi.

Baca juga: Kuota BBM Bersubsidi Riau Tahun 2023 Berkurang 7%, Ini Peringatan Dinas ESDM Riau jelang Akhir Tahun

Anggota DPR yang juga anggota Badan Anggaran ini menegaskan, bila harga pertalite dan solar naik, sudah pasti akan menyulut kenaikan harga-harga kebutuhan pokok, memperburuk daya beli masyarakat, dan memperberat beban rakyat.

"Kita memahami bahwa Beban APBN sudah sangat berat. Namun, subsidi BBM ini ada solusi dengan mendisiplinkan penggunanya. Tidak perlu lagi kendaraan mahal mengonsumsi BBM subsidi."

"Sudah banyak dampak tingginya BBM ini yang mengakibatkan usaha kerakyatan gulung tikar termasuk pada segmen petani dan nelayan. Untuk itu, kami meminta pemerintah bijak untuk tidak menaikkan BBM bersubsidi," tutup Nevi Zuairina. (vri)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI