Bupati Solsel Beri Empat Perusahaan Penghargaan, Ini Latar Belakangnya

Kamis, 05 Agustus 2021, 19:41 WIB | Kabar Daerah | Kab. Solok Selatan
Bupati Solsel Beri Empat Perusahaan Penghargaan, Ini Latar Belakangnya
Bupati Solok Selatan, Khairunas dan Yulian Efi (Wabup) foto bersama dengan perwakilan 4 perusahaan perkebunan yang telah ikut berpartisipasi membantu pemerintah daerah dalam menangani Covid19 di kecamatan Sangir Balai Janggo, Rabu siang. (humas)

SOLOK SELATAN (4/8/2021) - Bupati Solok Selatan Khairunas dan Yulian Efi (wakil bupati), menyerahkan 4 piagam penghargaan kepada PT Perkebunan yang telah ikut berpartisipasi membantu pemerintah daerah dalam menangani Covid19 di kecamatan Sangir Balai Janggo, Rabu siang.

"Kita mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih pada semua pihak, DPRD, Forkopimda, TNI, Polri, lembaga pemerintah maupun non pemerintah, relawan dan terkhusus seluruh masyarakat, yang telah membantu dan mendukung pelaksanaan program-program Pemkab Solok Selatan," ungkap Khairunas.

Piagam pertama diserahkan Bupati Solok Selatan pada PT Kencana Sawit Indonesia, karena dinilai aktif membantu Pemerintah Daerah untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid19 dengan kegiatan pelaksanaan 1.000 vaksinasi gotong royong untuk karyawan.

Kemudian, piagam penghargaan ke-2, 3 dan 4 diserahkan kepada perwakilan pimpinan PT Nusantara VI Unit Kerja Solok Selatan, karena dinilai berperan dalam membantu Pelaksanaan vaksinasi Gotongroyong 450 vaksinasi untuk karyawan.

Baca juga: Gelar Turnamen Tenis Meja Antarpelajar Tanpa Bebani Anggaran Daerah, Audy Joinaldy Puji Pjs Bupati Solsel

Kemudia, pemberian bantuan satu ton beras untuk masyarakat terdampak Covid19 (khusus untuk Nagari Sungai Kunyit dan Talunan Maju) serta telah membantu pengadaan peralatan Kelompok Tani Barokah, yang bergerak di bidang budidaya Jamur Tankos dan Pupuk Kompos.

Budidaya Jamur Tankos dan Pupuk Kompos memang bukan termasuk program unggulan 100 Hari Pertama kerja bupati dan wakil bupati, namun gebrakan Kelompok Tani Barokah Nagari Talunan Maju ini cukup menggeliatkan ekonomi di masa-masa pandemi.

Khairunas berharap, kemitraan dan kerja sama yang baik tersebut dapat ditingkatkan lagi, terlebih di masa-masa pandemi yang membutuhkan kebersamaan dalam penanganannya. (rls)

Baca juga: 4 Kepala Daerah Termiskin di Sumbar, Cuma Punya Mio Jadul

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI