Getaran Gempabumi Doublet Bengkulu Terasa Berayun di Padang, Rahmat: Ada 5 Gempa Susulan

Rabu, 19 Agustus 2020, 09:11 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Getaran Gempabumi Doublet Bengkulu Terasa Berayun di Padang, Rahmat: Ada 5 Gempa Susulan
Infografis.

VALORAnews - Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono mengungkapkan, gempa tektonik yang menggucang wilayah Bengkulu, Rabu (19/8/2020) pada pukul 05.23 WIB dan 05.29 WIB masuk kategori gempa doublet.

Gempa doublet adalah dua gempa berkekuatan besar, yang kekuatannya hampir sama serta terjadi dalam waktu dan lokasi yang berdekatan.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa kedua gempabumi tersebut memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault)," ungkap Rahmat dalam siaran pers yang diterima, Rabu pagi.

Dikatakan, hasil analisis BMKG menunjukkan, gempabumi pertama memiliki parameter awal dengan magnitudo 6.9 yang kemudian diupdate jadi 6.6. Episenternya terletak pada koordinat 4.44 LS dan 100.97 BT atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 160 km arah Barat Daya Bengkulu, Provinsi Bengkulu, pada kedalaman 24 km.

Baca juga: Warga Mentawai dan Padang Mengungsi Pasca Gempa 7.3 SR, BMKG: Tsunami 50 Cm

Sedangkan gempabumi kedua, memiliki parameter awal dengan magnitudo 6.8 yang kemudian diupdate menjadi 6.7. Sedangkan episenternya terletak pada koordinat 3.98 LS dan 101.22 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 117 km arah Barat Daya Bengkulu, Provinsi Bengkulu, pada kedalaman 86 km.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas Subduksi Lempeng Indo-Australia ke bawah Lempeng Eurasia," terangnya.

Guncangan gempabumi ini dirasakan di Kota Bengkulu, Bengkulu Utara, Mukomuko, Seluma, Kepahiang IV MMI (Pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu berderik dan dinding berbunyi).

Bengkulu Selatan, Kaur, Curup, Lebong III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran seakan akan truk berlalu), Lubuk Linggau II-III MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang secara nyata dalam rumah sampai terasa getaran seakan akan truk berlalu), Padang, Painan dan Mentawai II MMI (getaran dirasakan oleh beberapa orang).

Baca juga: Lindu Kembali Menggoyang Mentawai 6.4 SR, BMKG: Ada Warna Kuning di Peta, Potensi Terjadi Kerusakan

"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini tidak berpotensi tsunami," ungkap Rahmat.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI