Menteri Agam Luncurkan MTQ Nasional XXVIII secara Virtual
VALORAnews - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional XXVIII diluncurkan secara virtual oleh Menteri Agama Republik Indonesia, Fachrul Razi, Selasa (28/7/2020). Tuan rumah MTQ 2020 ini adalah Sumatera Barat.
"MTQ ini tidak hanya sebagai ajang kontensitasi, tetapi harus dimaknai lebih dari itu yakni menstimulasi umat agar lebih mencintai dan mempelajari al quran serta berpedoman pada ajaran yang terkandung di dalamnya," kata Fachrul Razi saat peluncuran.
Pemprov Sumaterea Barat sebagai tuan rumah, mengikuti peluncuran ini secara daring di salah satu hotel di Padang. Tampak hadir, gubernur dan wakil gubernur Sumbar, Forkopimda, Kemenag Sumbar, bupati/wali kota se-Sumatera Barat. Selain Menag, peluncuran ini juga diikuti secara virtual oleh ketua DPRD, ketua LPTQ serta Kanwil Depag seluruh Indonesia.
Peluncuran ini dimaksudkan untuk menginformasikan pada publik, kesiapan Sumatera Barat sebagai tuan rumah dalam helat akbar pelaksanaan MTQ Nasional yang akan digelar pada 12-21 November 2020.
Baca juga: Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024
Dalam sambutannya, Rachrul Razi mengapresiasi gubernur dan masyarakat Sumbar, atas antusiasnya mempersiapkan Kota Padang dan Kabupaten Padangpariaman sebagai lokasi perhelatan MTQ Nasional XXVIII.
Dia menyarankan, ajang MTQ ini tidak hanya sebagai ajang pencarian bakat, tetapi lebih pada memaknai al Quran sebagai pedoman dalam kehidupan.
"Meskipun MTQ nanti dilangsungkan dalam suasana pandemi, namun seyogyanya pandemi ini tidak jadi penghalang bagi kita untuk tetap produktif dan proaktif, dalam membangun nilai-nilai keagamaan bagi kehidupan masyarakat Indonesia," ungkapnya.
Selain itu, MTQ merupakan salah satu moril syiar Islam yang harus terus dikembangkan dan dilestarikan karena diharapkan akan jadi katalisator perubahan masyarakat ke arah yang lebih baik.
Baca juga: Sumbar Kirim 30 Kafilah Ikuti MTQ VII Korpri, Target Masuk 3 Besar
Pada kesempatan itu, Fachrul Razi berpesan, dalam pelaksanaan MTQ nanti harus diperhatikan hal-hal sebagai berikut:
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro