Gerakan Klik Serentak, Nurnas: Sosialisasikan hingga ke Daerah Tak Terjangkau

Rabu, 15 Juli 2020, 23:27 WIB | Wisata | Kab. Solok
Gerakan Klik Serentak, Nurnas: Sosialisasikan hingga ke Daerah Tak Terjangkau
Sekretaris Komisi 1 DPRD Sumbar, HM Nurnas dan rombongan, foto bersama dengan jajaran KPU Kabupaten Solok, usai meninjau pelaksanaan "Gerakan Klik Serentak" sebagai penanda mulainya tahapan pemutakhiran data pemilih pemilihan serentak 2020 di Sumbar, Rabu

VALORAnews - Sekretaris Komisi 1 DPRD Sumbar, HM Nurnas menilai, "Gerakan Klik Serentak" sebagai penanda mulainya tahapan pemutakhiran data pemilih pemilihan serentak 2020 di Sumbar, Rabu (15/7/2020), pukul 10.00 WIB, benar-benar mampu mengejar target partisipasi pemilih, minimal 77,50 %.

"Kita siap dukung secara real kegiatan KPU ini. Meningkatkan partisipasi pemilih, efeknya akan membangkitkan sikap demokrasi merata pada masyarakat daerah ini," tegas Nurnas saaat melakukan kunjungan kerja ke KPU Kabupaten Solok, Rabu siang.

Menurut Nurnas, KPU Kabupaten Solok, tampaknya sudah siap untuk melakukan gerakan klik serentak, dimana pencanangannya dilaksanakan serentak di 309 kabupaten/kota yang menyelenggarakan pemilihan serentak 2020. Mulai dari tingkat pusat sampai kedaerah.

"Kita mendorong KPU lakukan sosialisasi klik ini secara masif dan terstruktur, sehingga sosialisasi sampai kemasyarakat meskipun di derah sulit terjangkau," ungkap Nurnas.

Baca juga: Pansus II Ranperda RPJPD Agam 2025-2045 Konsultasi ke DPRD Sumbar, Nurnas: Tak Selaras, Potensi Terpuruk

Ditambahkannya, pesta demokrasi yang pencoblosannya akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 nanti, adalah pesta yang pertama diselenggarakan dalam kondisi Covid19. Tentunya, semua tahapan harus berdasarkan standardisasi protokoler kesehatan.

Sementara, Komisioner KPU Kabupaten Solok, Defil mengatakan, berterimakasih dengan kedatangan rombongan, dimana bisa melihat langsung hari pertama program klik dilaksanakan didaerahnya.

"Kami sangat berterimakasih atas kunjungan bapak-bapak anggota DPRD Sumbar, dimana bisa melihat langsung pelaksanaan program klik dihari pertama ini," ulas Defil.

Ditambahkannya, target yang akan dicapai sekitar 77,50% sebenarnya bukan hal ringan, namun itu harus bisa diraih, agar demokrasi bisa berjalan baik.

Baca juga: Alirman Sori Himpun Masukan RUU Otoda, Memperjelas Definisi Pemerintahan dan Pejabat Daerah jadi Usulan

Defil juga mengatakan, KPU butuh dukungan semua pihak, agar bisa memberikan imbauan pada masyarakat sehingga mau berpatisipasi secara sukarela untuk bisa mendaftar dan mengajak lainnya untuk ikut serta.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI