Dana Pusat dan Provinsi Fokus ke Dampak Sosial: Pansus II DPRD Payakumbuh Panggil Dinas Sosial, Dt Parmato: APBD Kota Fokus ke Dampak Ekonomi

Rabu, 13 Mei 2020, 16:44 WIB | News | Kota Payakumbuh
Dana Pusat dan Provinsi Fokus ke Dampak Sosial: Pansus II DPRD Payakumbuh Panggil Dinas...
Ketua Pansus II DPRD Payakumbuh, Yendri Bodra Dt Parmato Alam memimpin rapat pembahasan bantuan bagi warga terdampak Covid19 dengan Dinas Sosial Payakumbuh, di kantor DPRD, Selasa (13/5/2020). (mardikola/valoranews)

VALORAnews - Panitia Khusus (Pansus) II tentang Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh menginformasikan, terhitung Jumat (15/5/2020) depan, seluruh bantuan bagi warga terdampak sudah selesai didistribusikan.

"Hari ini sudah didistribusikan oleh Kemensos RI dan Pemprov Sumbar. Itu sudah termasuk PKH, penerima bantuan sembako dan BDT serta non BDT, yang didistribusikan atas data dari Dinas Sosial sebanyak 12.000 KK," ungkap Ketua Pansus II DPRD Payakumbuh, Yendri Bodra Dt Parmato Alam usai rapat dengan Dinas Sosial Payakumbuh, di kantor DPRD, Selasa (13/5/2020).

Dikatakan, Pansus II ini berfokus pada dampak sosial dan ekonomi sekaitan pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid19). Selain Dt Parmato Alam, ikut hadir Wakil Ketua Pansus II, Edward DF dan Yernita (Sekretaris Pansus) serta Koordinator Pansus II Armen Faindal (Wakil Ketua DPRD).

Juga hadir anggota Pansus II seperti Zainir dan Ahmad Ridha, kecuali Fraksi PKS, Nasrul yang tak hadir membahas pendistribusian Bantuan Sosial (Bansos) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersama Kadis Sosial, Idris dan jajarannya itu. Pansus II dibentuk untuk mendorong dan mendukung penanganan Covid19 di Payakumbuh.

Baca juga: 41 Hotel dan 5 Restoran Terdampak Covid19 di Bukittinggi Terima Dana Hibah Kemenparekraf

"Setelah rapat dengan Dinas Sosial, hari ini telah mulai didistribusikan Bansos Kemensos dan BLT Provinsi untuk 12.000 KK terdampak Covid19 di Payakumbuh," ungkap Dt Parmato Alam.

Dikatakan, sebanyak 12.000 KK itu, menerima uang tunai sebesar Rp600 ribu per bulan selama 3 bulan lewat pos. Jika lewat transferan bank, masuk ke rekening penerima bantuan.

Rencananya, ungkap Dt Parmato Alam, pada Rabu (13/5/2020) besok, akan rapat dengan OPD terkait untuk menyinkronkan data yang akan diintervensi APBD Payakumbuh, senilai Rp10 miliar lebih.

"Data ini disandingkan dengan data provinsi dan pusat. Sebelum lebaran, BLT dari APBD harusnya sudah bisa sampai ke masyarakat," harap Dt Parmato Alam.

Baca juga: Bantuan Covid19 untuk Tanahdatar Dikirim Pakai Helikopter

Meski masih fluktuatif, urai dia, diharapkan ada rumusan kriteria oleh Pemko yang kemudian ditetapkan dalam sebuah keputusan wali kota. Sehingga, punya pijakan mendistribusikan bantuan dampak Covid19 yang didanai dari APBD Payakumbuh 2020.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: