Wabup Tanahdatar Ambil Formulir Calon Bupati ke Partai Hanura
VALORAnews - Wakil Bupati Tanahdatar, H Zuldafri Darma mengambil formulir sebagai bakal calon bupati Tanahdatar periode 2020-2025 ke Tim Pilkada DPC Partai Hanura, Kamis (12/12/2019). Pejabat petahana ini datang ditemani sejumlah anggota tim.
Ketua Tim Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanahdatar DPC Partai Hanura, M Syukur mengucapkan terimakasih atas kedatangan Zuldafri Darma untuk mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati.
"Masa pendaftaran ditutup Senin (30/12/2019) mendatang. Kita harap, pengembalian berkasnya tak melewati tenggat waktu itu," ungkap M Syukur menginformasikan.
Pada pemilu 2019 lalu, Partai Hanura berhasil mendudukan tiga orang kadernya di DPRD Tanahdatar periode 2019-2024. Sementara, Partai Golkar dipercaya rakyat untuk menempatkan empat kadernya di parlemen. Syarat pengajuan bakal calon kepala daerah ke KPU, memiliki 20 persen kursi di parlemen (35 kursi) atau setara dengan 7 kursi.
Baca juga: Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
"Koalisi Partai Golkar dan Hanura, sudah memenuhi syarat pencalonan Balon Bupati dan Wabup Tanahdatar di pemilihan serentak 2020 nanti," terangnya.
Selanjutnya, M Syukur mengharapkan Zuldafri Darma, bisa memilih atau menetapkan pasangan dari Partai Hanura. "Kita siap menerima kalau, Pak Zuldafri punya hajat untuk itu," tutur M Syukur yang juga Sekretaris Partai Hanura Tanahdatar.
Sementara, Zuldafri Darma berterima kasih dengan sambutan M Syukur dan jajaran. "Usai pengambilan formulir pendaftaran, setelah diisi maka kami kembalikan segera," ucap Zuldafri.
Dikatakan, melihat sejarahnya, Partai Golkar dan Hanura ini, dulunya berada dalam satu rumah besar. Tentu, Partai Golkar ingin satu persepsi dan satu tujuan dalam menghadapi pemilihan kepala daerah di Tanahdatar.
Baca juga: HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
"Kita siap berkiprah dalam pemerintahan Tanahdatar ke depan," ungkap dia didampingi Sekretaris Partai Golkar Tanahdatar, Anton Yondra dan kader Golkar lainnya. (jen)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Fadli Zon Resmikan Museum Sastra Indonesia di Aia Angek, Ini Kata Plt Gubernur Sumbar
- Akhir Pekan Kemana? Yuk Berwisata ke 6 Tempat Liburan di Tanah Datar, Sumbar
- Festival Adat Salingka Nagari Pagaruyung Digelar Dua Hari, Ini Dampaknya Bagi Warga
- Situmbuak Art and Culture Festival Sukses, Arkadius: Jadikan Berkelanjutan dengan Pembinaan Pemkab
- Supardi: Pengelolaan Pariwisata Berbasis Budaya Sumbar belum Secanggih Bali dan Yogyakarta
BWA Salurkan Wakaf 20 Ribu Mushaf Al Quran di Tanah Datar
Kab. Tanah Datar - 13 September 2024
Gubernur Sumbar Salurkan 650 Paket PDRP di Rambatan
Kab. Tanah Datar - 23 Agustus 2024