Inilah Sembilan Sumangaik Baru Faldo Maldini

Minggu, 27 Oktober 2019, 20:52 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Inilah Sembilan Sumangaik Baru Faldo Maldini
Ketua PSI Sumbar, Faldo Maldini.
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Akan banyak hafidz Al-Quran dilahirkan di kampung kita. Santri dari luar negeri akan datang, target kami sebanyak 20.000 orang/tahun. Wisata halal harus didukung oleh budaya masyarakat yang berlafazkan Al-Quran. Ekonomi masyarakat akan bergerak lebih cepat. Wisata halal bukan hanya sekadar tempelan atau sertifikat semata.

Orang yang datang ke Sumbar harus tahu mau apa datang ke sini, bukan hanya dimobilisir oleh Perusahaan tour & travel di luar negeri untuk keuntungan jangka pendek. Maka, pemerintah harus membantu mempersiapkan pesantren Sumbar menjadi yang terdepan di Asia.

3. Sumangaik Raun

Baca juga: BNPB akan Pasang EWS Terintegrasi di Gunung Marapi, Ini Manfaatnya

Mengembangkan infrastruktur transportasi modern. Paling tidak, 10 tahun lagi, Sumbar sudah punya tiga bandara yang bisa melayani rute dari seluruh Indonesia. Makin banyak orang datang ke Sumbar, makin cepat juga mobilitas di antara berbagai tempat. Percepatan ekonomi masyarakat akan menjadi semakin efektif.

4. Sumangaik Manggaleh

Mengembangkan industri berorientasi ekspor dari hasil bumi yang ada di Sumatera Barat. Hasil perkebunan dan pertanian harus berupa bahan setengah jadi ketika keluar dari Sumatera Barat. Aktivitas ekonomi harus digerakan oleh usaha kecil dan menengah. Sehingga, penyerapan lapangan kerja lebih banyak lagi.

Tanah Abang adalah ujung tombak Sumangaik Manggaleh di Jakarta. Kita harus buat tanah abang-abang baru di tempat lain dengan berbagai macam produk yang diperjualbelikan.

5. Sumangaik Bakawan

Meningkatkan hubungan kerjasama yang produktif dengan daerah lain di Indonesia dan dunia, terutama dalam misi kebudayaan dan ekonomi. Seniman, pegiat ekonomi kreatif, dan startup di Sumbar harus semakin banyak mendapat tempat untuk hadir di seluruh dunia. Sineas lokal kita bisa tampil di Canes, Prancis.

Begitupun, pegiat industri kreatif daerah lain akan mendapatkan tempat untuk mengembangkan karyanya di Sumatera Barat. Kita bangun pusat budaya, yang digerakan oleh komunitas dengan mengoptimalisasi instrumen digital, otomasi, internet of things, dan kecerdasan buatan.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: