Jalan Santai Hari Perhubungan Nasional 2019: Pelayanan Transportasi Harus Aman dan Nyaman
VALORAnews - Peringatan Hari Perhubungan Nasional 2019, harus dimaknai dengan momentum yang tepat untuk merenungkan kembali kinerja dan berbagai peristiwa yang terjadi disektor perhubungan serta menyatukan persepsi dan tekad untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Saat ini kita terus berbenah untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di sektor perhubungan dalam mewujudkan transportasi yang selamat, aman dan nyaman bagi masyarakat," ucap Wagub Sumbar, Nasrul Abit, disela peringatan Hari Perhubungan Nasional 2019 tingkat Provinsi Sumatera Barat, Ahad (15/9/2019).
Peringatan ini ditandai dengan kegiatan gerak jalan sehat di halaman kantor Perhubungan, Jl Raden Saleh No 12, Flamboyan Baru, Padang. Diawali dengan Senam Aerobik, Nasrul Abit dan unsur Forkominda turut mengikuti senam bersama masyarakat, sebelum melakukan jalan sehat.
Acara jalan santai itu dihadiri, Asisten II Setda Sumbar Benny Warlis, Kasatpol PP Sumbar Dedy Diantoulani, Sekretaris Dinas Perhubungan Alfiandri, Pimpinan Satuan Kerja, UPT, Kementerian Perhubungan dan BUMN Perhubungan di Sumbar.
Baca juga: Mahyeldi Imami Shalat Jenazah Nasrul Abit hingga Pimpin Prosesi Penguburan di Air Haji
Selanjutnya ratusan peserta gerak jalan santai, dilepas pukul 06.30 WIB dengan tujuan agar terjalinnya silaturahmi dan kebersamaan seluruh anggota keluarga besar sektor perhubungan, terciptanya apresiasi positif dari masyarakat terhadap kiprah dan sumbangsih dari insan perhubungan.
Dengan tema "Merajut Nusantara Membangun Bangsa, Bakti Nyata Insan Perhubungan, Untuk Indonesia Unggul, Indonesia Maju" diharpakan jadi momentum untuk dapat mereflesikan kembali bagaimana kontribusi para insan transportasi, dalam membangun transportasi lebih baik lagi.
Nasrul Abit juga mengapresiasi kinerja aparatur perhubungan, yang mampu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat baik darat, laut dan udara. Kedepan, pelayanan transportasi disemua moda, harus lebih baik lagi, yang nantinya akan memberikan kenyamanan dan keselamatan masyarakat.
Menurut dia, saat ini, Kepala Dinas Perhubungan Sumbar, Heri Nofiardi ke Jakarta untuk menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha Wiratama oleh Menteri Perhubungan (Menhub), di bidang perhubungan itu di Jakarta Convention Center.
Baca juga: Hakim MK Putuskan Nasrul Abit-Indra Catri Tak Bisa Buktikan Sangkaan ke Paslon 04
Penghargaan Wahana Tata Nugraha adalah penghargaan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada kota-kota dan provinsi yang mampu menata transportasi publik dengan baik.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro