Diskusi Publik KAMMI Padang, Pemuda Harus Doyan Bahas Politik
"Sebagai wadah dan mitra bagi mahasiswa Indonesia yang ingin menegakkan keadilan dan kebenaran di Indonesia maka KAMMI Kota Padang harus mampu mengambil peran itu," tegas Hendri.
Sementara itu, Ketua KAMMI Kota Padang, Novi Sismita menegaskan, selain mempunyai kepedulian terhadap politik, pemuda hari ini juga memiliki kecerdasan intelektual yang sangat luar biasa. Menurutnya, tema talkshow politik Islam pasca pemilu 2019 ini sangat cocok dibahas. Mengingat gerakan politik Islam di Indonesia sekarang sudah menjadi bagian politik praktis di Indonesia.
"Saatnya, pemuda banyak membahas politik. Sehingga ia punya jiwa politik dan mampu menjadi seorang politik sukses. Sehingga ketika masuk dunia politik, ia berpolitik sesuai tuntunan ajaran Islam," ungkapnya.
Baca juga: Mahyeldi Jalani Cuti Kampanye Pilkada, Fasilitas Dinas Diserahkan ke Plt Gubernur
Dikesempatan itu, juga dilaksanakan pelantikan pengurus KAMMI Komisariat Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang, Universitas Negeri Padang dan Universitas Andalas serta penandatanganan Komitmen bersama antara KAMMI Kota Padang dan Pemerintah Kota Padang. (rls/vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya