Nasrul Abit Pimpin Analisis dan Pemetaan Pejabat Pemprov Sumbar

Minggu, 25 Maret 2018, 16:35 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Nasrul Abit Pimpin Analisis dan Pemetaan Pejabat Pemprov Sumbar
Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit, memberikan arahan pada Bimbingan Teknis (Bimtek) Evaluasi Jabatan di Lingkungan Pemprov Sumbar, yang diadakan Biro Organisasi, di Bukittinggi, Jumat (23/4/2018). (humas)

VALORAnews - Reformasi birokrasi diharapkan mampu menciptakan aparatur yang profesional, produktif dan akuntabel. Salah satu misi dari reformasi birokrasi adalah, bagaimana membuat perubahan terhadap manajemen sumberdaya aparatur.

Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Nasrul Abit, Jumat (23/4/2018) saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Evaluasi Jabatan di Lingkungan Pemprov Sumbar, yang diadakan oleh Biro Organisasi, di Bukittinggi.

"Reformasi birokrasi diharapkan mampu menciptakan aparatur yang profesional, produktif dan akuntabel, untuk itu salah satu langkahnya adalah penyusunan analisis dan pemetaan yang tepat," ungkap Nasrul Abit saat memberikan arahan.

Nasrul berpesan kepada seluruh peserta Bimtek, supaya memahami tugas dan fungsi sebagai apratur. "Di setiap meja pegawai harus ada SOP, tugas, fungsi dan wewenangnya agar setiap pegawai memahami perkerjaan harus dikerjakannya," tegas Nasrul Abit.

Baca juga: Mahyeldi Imami Shalat Jenazah Nasrul Abit hingga Pimpin Prosesi Penguburan di Air Haji

"Karena akan sulit mengukur kinerja pegawai, apabila tidak ada tugas wewenang dan tanggung jawab yang jelas," lanjut Nasrut Abit.

Nasrul Abit mengharapkan, Bimtek ini bisa membuat pegawai jadi paham bagaimana proses penilaian/evaluasi pada jabatan struktural dan jabatan fungsional sesuai kaidah dan prinsip-prinsip yang telah ditetapkan dalam pedoman evaluasi jabatan. (rls/vry)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI