Irfendi Komit Wujudkan Visi-Misi dengan Segala Keterbatasan
"Mari kita bersinergi untuk mencapai tujuan mulia kita, yaitu menjadikan masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota yang sejahtera dilandasi iman dan taqwa," ajaknya.
Sementara itu, salah seorang masyarakat ketika ditanya tanggapannya mengaku mengpresiasi prestasi-prestasi dan kerja keras yang dilakukan pemerintah daerah dalam membangun Limapuluh Kota.
Lia Wati misalnya. Warga Simalanggang yang merantau ke Bumi Lancang Kuning Pekanbaru ini mengatakan, selama kepemimpinan Irfendi Arbi telah terlihat beberapa kemajuan-kemajuan pembangunan. Dia ntaranya, pembangunan infrastuktur beserta peningkatan perekonomian masyarakat.
"Yang paling terlihat, pengaspalan jalan dari Lampasi sampai ke Kecamatan Mungka. Saat ini sudah terlihat mulus dan tidak berlubang lagi. Kemudian, harga bahan pokok bisa dikatakan stabil apalagi menjelang lebaran kemarin," ujarnya.
Dijelaskan, semua itu tentunya tidak luput dari peran pemerintah daerah, apalagi saat ini pemimpin Limapuluh kota ini dikenal dengan bupati yang merakyat, dekat dan rajin turun membantu rakyatnya.
"Kita sangat bangga punya pemimpin yang merakyat, perhatian terhadap rakyatnya. Kalau ada masyarakat yang kesulitan atau tertimpa musibah, kami lihat Bupati langsung turun kelapangan memberikan bantuan," ujarnya.
Yang lebih mengesankan, bupati tidak membiarkan warganya putus sekolah karena alasan kekurangan biaya. "Semoga dengan kerja keras dan semangat juang bupati, kabupaten Limapuluh Kota akan semakin maju dengan bupati yang merakyat ini," pungkasnya. (rls/kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Wakanda Taram; Potret Objek Wisata Berbasis CBT di Sumatera Barat, Beromset Rp2 Miliar per Tahun
- Supardi; Nagari Maek Potensi jadi Destinasi Wisata Minat Khusus
- Festival Maek Hadirkan Peneliti Asing, Supardi: Kabut Peradaban Megalitik Maek harus Disibak
- Bukit dengan Tebing Berlubang, Hanya Ada Dua di Dunia, Nagari Maek dan Tianmen
- Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya