KPU Luncurkan Tahapan Pemilihan Serentak 2018
VALORAnews - Ketua KPU RI, Arief Budiman mengajak semua komponen bangsa, bekerja sama dan bersinergi menyukseskan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala serentak 2018.
Arief menegaskan suksesnya penyelenggaraan pemilihan, tidak hanya dipengaruhi kinerja penyelenggara, tetapi kinerja semua stakeholders pemilu.
"Porsi KPU jelas paling besar, tetapi peran serta semua komponen bangsa juga menentukan," kata Arief saat peluncuran pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah serentak 2018 di ruang utama Kantor KPU RI, Rabu (14/6/2017).
Daerah yang akan menyelenggarakan pemilihan serentak 2018 terdiri dari 17 provinsi, 39 kota dan 115 kabupaten.
Baca juga: Pemerintah Serahkan DP4 ke KPU, Arief: Seluruh Data Sudah Terintegrasi
Selain memperkuat sinergi dan kerja sama dengan semua stakeholders, KPU harus bekerja ekstra keras dan cepat untuk menyikapi pemilihan serentak 2018 yang berbarengan dengan pemilu anggota DPR, DPD dan DPRD serta pemilu Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019.
KPU sudah menuntaskan revisi 8 peraturan KPU dan pembuatan satu peraturan KPU yang baru. Dari 9 peraturan KPU tersebut, lima peraturan sudah dikonsultasikan dengan Pemerintah dan DPR, sudah ditetapkan dan diundangkan.
Sementara, empat peraturan lainnya sudah selesai dibahas di internal KPU, tinggal dikonsultasikan dengan Pemerintah dan DPR.
Meski waktu penyelenggaraan pemilihan serentak kepala daerah dan wakil kepala daerah 2018 dan pemilu serentak 2019 sudah mepet, tetapi KPU tetap komit untuk memastikan asas transparansi dan integritas.
Baca juga: 12 Parpol Calon Peserta Pemilu 2019 Lolos Penelitian Administrasi Perbaikan
"Aspek transparansi sudah kita bangun sejak pemilu 2014. Publik sudah dapat dengan mudah dan cepat mengetahui hasil pemilu di setiap TPS. Berapa jumlah pemilih, siapa yang menang dan perolehan suaranya berapa, datanya sudah tersedia," jelasnya.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Resep Makanan Jepang Onigiri, Dijual Harga Rp2000 Untung Jutaan!
- Resep French Fries Renyah Ala Restoran Mewah, Bisa Jadi Ide Jualan di Rumah!
- Resep Rahasia Kroket Kentang Sosis, Bisa Jadi Ide Jualan, Sehari Cuan Rp2 Jutaan!
- Resep Bolsu Viral Lumer, Bisa Jadi Ide Jualan Sebulan Omzet Rp15 Juta!
- IRT Merapat! Ini 5 Resep Masakan Tumis Sayuran, Modal Rp15 Ribuan Enak & Bikin Ketagihan!
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024