Gubernur, Wagub dan Setda untuk Selanjutnya Berkantor di Rumah Bagonjong
VALORAnews - Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Barat, Ali Asmar melaporkan, pengerjaan rehab Rumah Bagonjong dilakukan dalam tiga tahap. Tahap pertama menelan biaya sebesar Rp4 miliar, tahap II Rp22 miliar dan tahap III Rp14,3 miliar. Pekerjaan rehab baru dimulai pada 2014.
"Sebelum direhab, terlebih dulu dilakukan kajian oleh tim teknis dari Institut Teknologi Bandung (ITB) dan dari kajian tersebut bisa dilakukan rehab dengan sistim retrofit," terang Ali Asmar, Minggu (12/2/2017).
Setelah diresmikan pemakaiannya, Rumah Bagonjong masih dalam masa pemeliharaan kontraktor selama enam bulan ke depan. Gubernur, wakil gubernur dan seluruh perangkat sekretariat daerah provinsi, secara resmi akan mulai berkantor di gedung baru tersebut mulai Senin (13/2/2016). (Baca: Rumah Bagonjong Diresmikan, Hendra: Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik)
Rumah bagonjong ini diresmikan penggunannya Minggu siang oleh Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno bersama Hendra Irwan Rahim (ketua DPRD), Nasrul Abit (Wagub Sumbar) serta jajaran Forkopimda dan undangan lainnya. (kyo)
Baca juga: Lepas Jabatan Sekda, Nasir Ahmad Masuk Rumah Bagonjong
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro