MDTA Balai Talang Bangun Lokal Baru

Senin, 06 Februari 2017, 11:38 WIB | Kabar Daerah | Kab. Lima Puluh Kota
MDTA Balai Talang Bangun Lokal Baru
Secara bergantian, tokoh masyarakat Jorong Balai Talang, Nagari Guguak VIII Koto, Kecamatan Guguak, Limapuluh Kota, meletakan batu pertama pembangunan MDTA daerah itu, Minggu (5/2/2017). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

"Kita sangat berterimakasih kepada bupati Limapuluh Kota yang telah merealisir kembali honor bagi guru MDTA ini," ungkap Fakhri yang dianggukan Kepala Jorong Balai Talang, Ansyarullah.

Terpisah, Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi mengapresiasi partisipasi masyarakat Balai Talang dalam pembangunan infrastruktur pendidikan agama Islam tersebut. Ia berharap, MDTA itu semakin eksis menjadi pelengkap pendidikan formal, terutama bagi anak yang sekolah di sekolah umum seperti SD.

"MDTA ataupun TPA merupakan pendidikan luar sekolah yang memberikan bimbingan dalam pelaksanaan pengamalan ajaran Islam. Kita sangat mendukung keberadaan pendidikan luar sekolah tersebut, bahkan kita terus berusaha untuk meningkatkannya," ungkap Irfendi.

Baca juga: HJK Limapuluh Kota ke-183, Mahyeldi Bagikan Kunci Sukses Penyelenggaraan Pembangunan dan Pemerintahan

Dengan adanya MDTA dan TPA, lanjut Irfendi, ia optimistis, ke depan generasi di daerah ini akan memiliki pemahaman agama yang lebih baik dan tidak akan adanya lagi anak yang buta membaca serta buta menulis al Quran.

"Ini sejalan dengan program Pemkab Limapuluh Kota dalam rangka pengembangan aklak dan syiar Islam," tutur Irfendi. (rls/kyo)

Halaman:
1 2

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024