Pelantikan PKDP Sumbar Dibarengi Nobar dan Dendang Kim
VALORAnews - Dewan Pimpinan Wilayah Persatuan Keluarga Daerah Piaman (DWP PKDP) Sumatera Barat, menggelar nontong bareng (nobar) menjelang pelantikan pengurus baru di gedung Rohana Kudus GOR Agus Salim Padang.
"Para pengurus PKDP Sumbar serta undangan, diajak nonton bareng mendukung Indonesia pada Final Putaran kedua Piala AFF 2016," kata Ketua Panitia Baralek Gadang DPW PKDP Sumbar, Yohanes Wempi di Padang, Sabtu (17/12/2016).
Ia menjelaskan, panitia baralek gadang menyiapkan layar lebar digedung Rohana Kudus untuk acara nonton bareng Final Piala AFF digelar nanti malam. "Selain nonton bareng, Panitia Baralek Gadang juga mengadakan hiburan yakni ini dendang Kim dengan menyediakan door prize merupakan sumbangan dari berbagai pihak," ungkapnya.
Selain itu, DPW PKDP Sumbar akan memberikan penghargaan kepada 9 tokoh mantan ketua PKDP pada acara baralek gadang di Padang. Para tokoh mendapatkan yakni Muslim Kasim (mantan Wagub Sumbar), Zairin Kasim, Bagindo Letter, Darsyamsu Ayang, Bagindo Bahar, Zainal Bakar, (Mantan Gubernur Sumbar), Darwin Darwis, Yusman Kasim, (mantan Wakil Walikota Padang).
Baca juga: BI dan Kadin Sumbar Siap Berkolaborasi Sukseskan Survei Kegiatan Dunia Usaha
Penghargaan ini diberikan pada tokoh tersebut atas rasa hormat yang setinggi-tingginya pada pendiri DPW PKDP Sumbar. "Mereka juga telah berjasa dan berbuat banyak dalam merekat silaturrahmi warga Piaman di perantauan dan membina organisasi PKDP di Sumbar," ungkapnya.
Sementara, Sekretaris Panitia, Harry Effendi menyebut, Asman Abnur, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara/Reformasi Birokrasi (Menpan RB) bakal membuka acara balarek Gadang pada Sabtu (17/12/2016) di gedung wanita Rohana Kudus, Kompleks GOR H Agus Salim Padang.
"Hingga saat ini belum ada perubahan jadwal, Menpan RB akan datang ke Padang membuka acara Baralek Gadang Rang Piaman," ungkapnya.
Panitia acara mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak ikut membantu sukses acara Baralek Gadang Rang Piaman. "Tanpa bantuan semua pihak tidak mungkin acara ini sukses, untuk itu kami mengucapkan terima kasih atas sumbangsih serta partisisasinya atas sukses acara Baralek gadang ini," jelas Ajo Harry.
Baca juga: Ramal Saleh Salurkan 100 Paket Sembako dari Ketua Umum Kadin Pusat
Terpisah, Ketua DPW PKDP terpilih, Ramal Saleh menyebutkan, perhelatan perhelatan Piaman Baralek Gadang yang diisi berbagai kegiatan seni dan budaya ciri khas Piaman bisa menjadi semangat dan spirit bagi pengurus untuk mengemban amanah menjalankan tugas tugas organisasi.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro