Komunitas Anak-anak Minang Jabodetabek Gelar FJM 2016
Pada 29 Oktober 2016 lalu, Komunitas Anak-Anak Minang - Jabodetabek juga sukses menggelar event "Malam Apresiasi Tokoh Inspirasi Minang" yang diliput TVRI dan TVOne. Acaranya makin meriah dengan kehadiran bundo Elly Kasim. Bertepatan dengan semangat Sumpah Pemuda, acara ini juga berisi pemberian apresiasi kepada para Tokoh Minang dari berbagai kategori. Juga ada aksi penggalangan dana pembangunan untuk MDA - Pondok Sasak, Kabupaten Pasaman Barat. Alhamdulillah, kegiatan ini diapresiasi penuh Alfatih Timur, founder kitabisa.com.
"Dengan penyelenggaraan Festival Jajanan Minang 2016 ini kita juga berharap, semoga para perantau asal Minangkabau jadi semakin tahu dengan Komunitas Anak-Anak Minang, agar dapat ikut berperan aktif, demi memajukan komunitas kita ini, yang berorientasi untuk meningkatkan kepedulian terhadap Minangkabau, serta menjaga budaya Minang, meski kita hidup di rantau," kata Ghea Mirrela yang juga adalah seorang penulis novel. (rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 67 Pengusaha Randang Berhimpun di Hipermi, Gubernur: Tembus Pasar Nasional hingga Internasional
- Open House Ketua DPRD Sumbar, Kuliner Khas Minang jadi Favorit
- Mendagri Ikuti Tradisi Makan Bajamba Ala Minang di HUT Satpol PP dan Satlinmas, Mahyeldi Sampaikan Filosofinya
- Suwirpen Suib Fasilitasi 52 Pelaku IKM dan Wirausaha Baru Ikuti Bimtek Pengelolaan Kuliner
- Anggota Komisi II DPRD Sumbar Fasilitasi Festival Olahan Daging Kambing di Tanah Datar