Ada Gasing Super Jumbo Asal Bali di Tafisa World Games
VALORAnews - Sebuah gasing raksasa seberat empat kuintal, dimainkan di lapangan Taman Gondola, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (9/10/2016). Gasing bernama "Jero Tridatu" ini berasal dari Bali. Di tengah-tengan acara Tafisa World Games Jakarta 2016, gasing ini dimainkan dengan cara ditarik talinya oleh belasan orang dari berbagai negara yang berpartisipasi di ajang Tafisa Jakarta 2016.
Gasing super jumbo ini dibuat Putu Ardana dari Persatuan Gasing Seluruh Indonesia (Pergasi) Bali. "Kami membuatnya dalam waktu dua minggu, siang dan malam," kata kakek 60 tahun itu.
Gasing ini berbentuk tidak jauh berbeda dari gasing biasa, dengan kedua ujung lancip dan bulat di tengah. Hanya saja ukurannya sangat besar, setinggi 2 meter dan berdiameter 2.5 meter. Terbuat dari kayu Jati Belanda dan rangka tengah dari besi.
Pada ajang Tafisa World Games, gasing ini diputar di 'sarang-nya' karena khawatir menerjang penonton. Namun, aslinya gasing ini dilepas bebas di lapangan. Menurut Deputi 2 Jatgoc Bidang Permainan Tradisional, Jakarta Tafisa Games 2016, Sari Madjid, penampilan gasing yang ditarik orang berbagai bangsa ini, menyimbolkan persatuan dalam keberagaam, sesuai tema Tafisa kali ini, yaitu unity in diversity.
Baca juga: Parthowa Pukau Penonton Tafisa World Games 2016
"Selain itu agar peristiwa ini dikenang oleh semua partisipan dan pengunjung yang hadir," katanya.
Tafisa World Games menampilkan berbagai permainan tradisional Indonesia maupun Internasional yang bisa disaksikan secara gratis di berbagai venue di Ancol. Berbagai khazanah permainan kuno seperti gobak sodor dan sepak raga, dipertontonkan di ajang yang akan berakhir 12 Oktober 2016 nanti. (rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- DPR RI: Iven Pariwisata jadi Pemicu Pertumbuhan Ekonomi Sumbar di Lajur Positif Semester I 2023
- Digugat ke PN Jakarta Selatan, BANI Yakin Putusan Majelis Arbiter Kuat
- Kembangkan Potensi Wisata Pulau Bangka, Ini Saran Selebriti Rafi Ahmad
- Ini Nama dan Lokasi 32 Bandara Internasional di Indonesia, Sebagian akan Dipangkas Menteri BUMN
- Masuk Monas Mesti Pakai JakCard, Ini Harga dan Tarif Masuk Januari 2023
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024