Orang Kaya Dilarang Ikut Berbelanja di Pasar Murah
VALORAnews -- Sebagai upaya antisipasi naiknya harga kebutuhan pokok, Pemprov Sumbar menggelar bazar atau pasar murah. Tapi ingat, bagi orang kaya dan pejabat, dilarang untuk ikut memborong di bazar ini.
Begitu kata Sekdaprov Sumbar, Ali Asmar, usai membuka bazar Ramadan di halaman Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sumbar, Selasa (14/6/2016).
Katanya, bazar digelar dengan tujuan untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat ekonomi lemah. Agar mendapatkan kebutuhan pangan pokok selama Ramadan dengan harga murah dan kualitas terjamin.
"Tidak hanya harga yang bersaing dari barang di pasar. Kualitas barang pun bisa diadu. Karena semua barang sudah diseleksi sebelum dijual. Dijamin tidak ada barang kadaluarsa. Ini disediakan untuk masyarakat kurang mampu, jadi yang ekonomi kuat jangan ikut memborong," pintanya.
Baca juga: PILKADA 2024: Kian Panas, Birokrat Senior Pemprov Sumbar ikut Berebut Tiket Partai di Pessel
Menurut Ali Asmar, bazar dapat meredam kenaikan harga barang yang rentan terjadi selama Ramadan karena tingginya permintaan.
Kepala Disperindag Sumbar, Mudrika mengatakan, terdapat dua sisi keuntungan melalui pelaksanaan bazar. Baik bagi penjual maupun pembeli. Penjual yang merupakan pelaku usaha kecil menengah berkesempatan mempromosikan produknya, sedangkan pembeli mendapat harga lebih murah.
"Ada dua tugas yang kami jalankan. Membantu promosi pelaku usaha, memastikan masyarakat mendapat barang yang murah berkualitas. Gula saja kami jual Rp12.500/kg, padahal di pasar Rp15.000/kg," ungkapnya.
Bazar Ramadan yang digelar Disperindag Sumatera Barat merupakan yang pertama kalinya dengan jumlah stand yang disediakan sebanyak 75 unit. Tidak hanya pelaku usaha kecil menengah, bazar juga diikuti distributor, serta sejumlah instansi seperti Dinas Pertanian, Dinas Peternakan, Badan Urusan Logistik. (dal)
Baca juga: BANJIR PESSEL: Pemprov Sumbar Bantu 220 Ton Beras
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro