Irsyad Syafar Serahkan Material Bangunan untuk KK Miskin di Payakumbuh

Rabu, 27 April 2016, 15:35 WIB | News | Kota Payakumbuh
Irsyad Syafar Serahkan Material Bangunan untuk KK Miskin di Payakumbuh
Ketua DPD PKS Payakumbuh, Hamdi Agus beserta jajaran, menyerahkan bantuan material bangunan pada keluarga Desdianto (45) dan Widiyawati (39) di Kelurahan Padang Alai Bodi, Aia Tabik, Payakumbuh Timur, Rabu (27/4/2016) pagi. Bantuan ini merupakan sumbangan

VALORAnews- Anggota DPRD Sumbar dari daerah pemilihan Sumbar 5 (Payakumbuh dan Limapuluh Kota), H Irsyad Syafar memberikan bantuan berupa bahan material bangunan rumah senilai Rp12 juta kepada keluarga Desdianto (45) dan Widiyawati (39) di Kelurahan Padang Alai Bodi, Aia Tabik, Payakumbuh Timur, Rabu (27/4/2016) pagi.

Penyerahan bantuan diwakili Ketua DPD PKS Kota Payakumbuh, Hamdi Agus. Hamdi mengatakan, "Keluarga bapak Desdianto layak mendapatkan bantuan karena sejak lama tidak memiliki rumah dengan jumlah tanggungan 5 orang anak yang masih kecil dan masih sekolah. Beliau bekerja sebagai buruh tani dengan penghasilan yang tidak terlalu besar. Beliau sering sakit, sehingga tidak maksimal dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga apalagi membangun sebuah rumah."

Pihak keluarga mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada PKS Payakumbuh khususnya kepada Irsyad Syafar yang memberikan bantuan dalam rangkaian milad PKS ke-18 itu. "Bantuan material rumah ini sungguh bermanfaat bagi kami, kami doakan PKS Payakumbuh selalu sukses dalam menjalankan program program selanjutnya dalam rangka berkhidmat untuk rakyat," ujarnya.

Penyerahan bantuan rumah tersebut juga dihadiri oleh Aleg PKS Kota Payakumbuh Nasrul, Lurah Padang Alai Bodi, Arman, masyarakat setempat dan para kader PKS Payakumbuh yang ikut bergotong-royong membangun rumah itu. (rls)

Baca juga: 75 WRSE Ikuti Pelatihan Pembuatan Kue Angkatan IX, Supardi: Jadilah Motor Penggerak Ekonomi Payakumbuh

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: