Skill Baris Berbaris Rendah, Ferizal: Setiap ASN harus Dibekali Lagi
VALORAnews - Wakil Bupati Limapuluh Kota, Ferizal Ridwan menyentil kemampuan melaksanakan Peraturan Baris Berbaris (PBB) para pegawai dan pejabat, peserta apel gabungan, Sein (18/4/2016) di GOR Singau Harau. Untuk pemantapan dan peningkatan disiplin, Ferizal menyebut, perlunya pelatihan ulang PBB bagi para abdi negara ini.
"Menyimak masih adanya pegawai yang belum memiliki kemampuan PBB yang memadai, kita harapkan Satpol PP dan BKD bisa membuat program pelatihan PBB bagi seluruh pegawai di daerah ini. Pelatihan itu mungkin saja dilaksanakan pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu," papar Ferizal.
Agar pelatihan baris berbaris ini lebih baik lagi, lanjut Ferizal, bila perlu melibatkan instruktur dari TNI dan Polri. Kegiatan ini juga diharapkan menjadi salah satu bagian upaya revolusi mental.
"Revolusi mental itu harus diawali dengan mental disiplin dan etos kerja, untuk berikutnya diharapkan adanya peningkatan kinerja," ucap Ferizal, seperti rilis yang diterima.
Baca juga: Ranperda RPJPD 2025-2045 masih di Kemenkuham, DPRD Limapuluh Kota Konsultasi ke DPRD Sumbar
Dijelaskan, untuk melancarkan pelaksanaan tugas dan kewenangan di lingkungan Pemkab Limapuluh Kota, ke depan akan ada penunjukan agen-agen perubahan atau agen-agen revolusi mental, di setiap SKPD yang langsung bertanggungjawab ke bupati. Kebijakan itu nantinya diharapkan dapat meningkatkan etos kerja, kedisiplin dan semangat kerja pegawai.
"Kita akan mengeluarkan kebijakan tentang agen perubahan dan revolusi mental itu dengan harapan adanya peningkatan etos kerja, kedisiplinan dan semangat kerja termasuk memikirkan kesejahteraan seluruh pegawai di daerah ini," tutur Ferizal.
Dalam kesempatan itu Ferizal juga melakukan pemeriksaan pasukan ribuan pegawai dan pejabat yang mengikuti apel pagi tersebut. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Wakanda Taram; Potret Objek Wisata Berbasis CBT di Sumatera Barat, Beromset Rp2 Miliar per Tahun
- Supardi; Nagari Maek Potensi jadi Destinasi Wisata Minat Khusus
- Festival Maek Hadirkan Peneliti Asing, Supardi: Kabut Peradaban Megalitik Maek harus Disibak
- Bukit dengan Tebing Berlubang, Hanya Ada Dua di Dunia, Nagari Maek dan Tianmen
- Gubernur Sumbar Minta Wali Nagari Gunung Malintang Buat Laporan Detail Alek Bakajang, Ini Sebabnya