PKS Payakumbuh Seleksi Balon Wako, Riza: Saya Hormati Mekanisme Partai

Jumat, 19 Februari 2016, 17:45 WIB | News | Kota Payakumbuh
PKS Payakumbuh Seleksi Balon Wako, Riza: Saya Hormati Mekanisme Partai
Wako Payakumbuh, Riza Falepi saat meninjau pekerjaan pembangunan saluran irigasi di kota tersebut. (istimewa)

VALORAnews - Petahana Walikota Payakumbuh yang juga kader PKS, H Riza Falepi menyatakan, menghormati mekanisme partai dalam menentukan figur yang diusung dalam pemilihan serentak tahap II, yang bakal digelar 15 Februari 2017.

"Saat ini saya sendiri masih fokus untuk untuk bekerja. Waktu yang ada ini saya gunakan semaksimalnya untuk kepentingan masyarakat Payakumbuh," terang Riza dalam siaran pers yang diterima, Senin (18/2/2016).

Sebelumnya, DPD PKS Payakumbuh telah mengadakan Pemilihan Umum Internal (PUI), Minggu (14/2/2016). PUI dilaksanakan untuk menjaring dan menentukan bakal calon Walikota Payakumbuh yang akan diusung di pemilihan serentak 2017.

Sekretaris PKS Payakumbuh, Adek Fauzan mengatakan, sebelum PUI digelar, dilakukan penjaringan nama-nama bakal calon walikota dengan mekanisme usulan berbasis kuesioner.

Baca juga: PKS Payakumbuh Gelar Tabligh Akbar dan Maulid Nabi Muhammad, Nevi Zuairina Apresiasi Tim BPJE

Penjaringan ini melibatkan kader, pengurus dan DPC. Seluruh kader dan pengurus terlibat dalam memberikan usulan atau masukan siapa kader yang paling cocok untuk diusung sebagai bakal calon Walikota Payakumbuh.

"Selanjutnya dari kuisioner tersebut terjaring 23 nama dan 10 nama diambil untuk dipilih di PUI," terang Adek Fauzan. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI