6 Event Riau Masuk KEN 2024, Festival Pacu Jalur Masuk Top 10
Jokowi berharap, 110 event ini dapat jadi magnet bagi wisatawan dalam negeri dan mancanegara untuk tertarik datang ke berbagai destinasi wisata di Indonesia, menikmati keindahan alam dan kekayaan atraksi-atraksi budaya Indonesia.
"Saya yakin dengan kolaborasi yang kuat antara pemerintah pusat pemerintah daerah sektor swasta dan masyarakat, pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia akan bangkit dan semakin maju," ucap Jokowi.
Sementara, Menparekraf, Sandiaga Uno mengatakan, KEN 2024 telah melalui proses kurasi selama 3 bulan.
Menurutnya 110 event dari seluruh tanah air itu berkualitas. Untuk itu ia memberikan apresiasi kepada para Kepala Dinas Pariwisata yang telah mampu untuk menggerakkan industri event di Indonesia.
"Saya juga sangat berbangga, bahwa kolaborasi kita sekarang menjadi acuan dari kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif," tuturnya.
Sandiaga mengatakan, penyelenggaraan KEN diperkuat dengan jejaring ekosistem event. Komitmen gubernur, bupati, dan wali kota telah berhasil menghadirkan event-event terbaik untuk Indonesia.
"Terima kasih untuk para kepala daerah yang telah berkomitmen menghadirkan event-event terbaik di Indonesia hingga ke mancanegara. Mari kita ciptakan event-event dengan inovasi, adaptasi, dan kolaborasi," katanya. (*)
Penulis: Arif Budiman Effendi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Komite Disiplin PSSI Denda PSMS Usai Bermain Imbang dengan PSPS, Ini Pemicunya
- TinJau Kesiapan Sumut jadi Tuan Rumah PON XXI, Ini Penilaian Menpora dan KONI Pusat
- Jelang Liga 2, Fafa Sheva Perkuat Skuad PSPS Riau
- Ini Pengalihan Rute Saat Riau Bhayangkara Run pada 6 Agustus 2023, Dimulai Pukul 04.30 WIB
- Logo dan Maskot Porwil XI Riau Diluncurkan, Ini Makna yang Disiratkan
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024