Afrizal Fasilitasi Sosialisasi Pembiayaan Perbankan dan Non Perbankan bagi Pelaku UMKM di Padang

Selasa, 07 November 2023, 23:00 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Afrizal Fasilitasi Sosialisasi Pembiayaan Perbankan dan Non Perbankan bagi Pelaku UMKM di...
Anggota DPRD Sumbar, Afrizal foto bersama dengan pemateri dan peserta sosialisasi pembiayaan UMKM ke perbankan dan lembaga non perbankan, di Padang, Selasa. (humas)

PADANG (7/11/2023) - Anggota DPRD Sumatera Barat Afrizal berharap, pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Padang, memanfaatkan pembiayaan dari perbankan maupun lembaga non perbankan.

"Terdapat berbagai jenis pembiayaan yang tersedia untuk membantu pelaku UMKM mengatasi persoalan permodalan," ungkap Afrizal saat membuka sosialisasi pembiayaan UMKM ke perbankan dan lembaga non perbankan, di Padang, Selasa.

Dengan sosialisasi ini, Afrizal berharap, pelaku UMKM dapat memahami proses serta persyaratan yang diperlukan untuk mengakses pembiayaan tersebut.

"Sosialisasi pembiayaan UMKM ke perbankan dan lembaga non perbankan adalah untuk meningkatkan kesadaran UMKM tentang peluang permodalan yang tersedia," ungkap dia.

Baca juga: NAGARI SAGO SALIDO Gelar Pelatihan Aplikasi Canva ke UMKM

Sosialisasi ini, diharapkannya, dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan UMKM dengan cara memperluas akses pembiayaan, meningkatkan pengetahuan keuangan, mendukung pertumbuhan bisnis serta mengurangi ketergantungan pada pembiayaan tidak resmi.

"Semoga, melalui upaya sosialisasi ini, pelaku UMKM dapat mengoptimalkan peluang pembiayaan yang tersedia, sehingga dapat tumbuh dan berkembang dengan lebih baik," ungkap Afrizal yang tergabung dalam Fraksi Partai Golkar DPRD Sumbar ini.

"Semoga, sosialisasi ini dapat mengoptimalkan pembiayaan dan UMKM Sumbar tumbuh dan berkembang dengan baik," tutupnya. (*)

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: