Bisnis Online Modal Rp500 Ribu, Profit Rp38 Juta, Emang Bisa?
Seperti yang dilakukan Albert ia melakukan testing iklan sebanyak Rp500 ribu, di mana untuk seharinya ia memasang Rp50 ribu. Menariknya di hari pertama ia mendapatkan sebanyak 1 orderan, namun di hari kedua tidak ada orderan satupun.
Di hari ke empat ia menaikan budgetnya menjadi Rp100 ribu, kemudian ia dapat 1 orderan. "Jangan terlalu memikirkan hasil iklan di awal, karena target di awal kita itu iklan sampai 7 hari," ucap Albert dalam channel Youtubenya.
Di hari ke-5 Albert pun mendapat 1 orderan, dan hari ke-6 ia dapat 4 orderan. Artinya dari hari pertama sampai ke-6 Albert mendapat 6 orderan.
Jika diestimasikan, dengan harga produk Albert Rp175 ribu per pcs, maka ia dapat omzet sebesar Rp1.225.000 dikurang biaya iklan Rp500 ribu = Rp725.000 keuntungan bersihnya.
Artinya, testing iklan pertama ini bisa kamu jadikan sebagai gambaran bahwa produk yang dipilih Albert bisa dipasarkan di FB & IG ads.
Langkah berikutnya apa? kamu bisa menaikan budget iklan kamu untuk menjangkau target konsumen lebih luas lagi, dan penjualan lebih banyak lagi.
"Setelah saya mencoba menaikan budget iklan saya, selama satu bulan saya hitung jumlah orderan yang masuk ke saya itu ada sebanyak 357 pesanan, dengan jumlah biaya iklan sebanyak 24 juta" ujar Albert.
Artinya jika diestimasikan 357 x Rp175.000 = Rp62.475.000 - Rp24.000.000 = Rp38.475.000 keuntungan yang didapatkan Albert selama berjualan dan beriklan di FB & IG ads.
Sangat luar biasa bukan! Kamu juga bisa mendapatkan hal serupa jika mau konsisten dan juga komitmen dalam menjalankan bisnis onlien yang kamu punya. Intinya jangan ragu untuk menggunakan dan memanfaatkan fitur iklan yang ada.
Sekian informasi tentang cara mendapatkan keuntungan puluhan juta dengan berjualan online dan iklan di media sosial. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.(*)
Penulis: Rumpun2
Editor: Rumpun1
Sumber:
Berita Terkait
- Kembalikan Design Logo Halal ke Versi MUI, Ini Alasan Rofik Hananto
- Akcon Gandeng Skylink, Siap Hadirkan Internet hingga Daerah Terpencil
- OJK Telah Blokir 1.459 Investasi Ilegal, 9.180 Pinjol Ilegal dan 251 Gadai Ilegal per Agustus 2024
- Jumlah Kelas Menengah Turun Drastis, Rusmin: Bom Waktu bagi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
- OJK Layangkan Sanksi Administratif untuk 10 Perusahaan Pembiayaan, 10 Perusahaan Modal Ventura dan 13 P2P Lending
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024