Direksi Bank Nagari Kenalkan Musa Adi Guna sebagai Kacab Lubuk Basung ke Bupati Agam
BUKITTINGGI (4/8/2023) - Bank Nagari Pusat tempatkan Musa Adi Guna sebagai Kepala Cabang (Kacab) Bank Nagari Lubuk Basung menggantikan Imelda Angreini.
"Setelah menjabat selama 6 bulan terakhir di Lubuk Basung, Imelda Angreini selanjutnya akan bertugas di Bank Nagari Padang Panjang," ungkap Direktur Operasional Bank Nagari, Syafrizal saat memperkenalkan pimpinan cabang yang baru ke Bupati Agam, Andri Warman di Mess Pemkab Agam Belakang Balok, Jumat.
Seiring pertemuan itu, Syafrizal menitipkan Musa Adi Guna pada Bupati Agam untuk memimpin Bank Nagari Cabang Lubuk Basung ke depan.
Sementara itu, Andri Warman sampaikan ucapan terimakasihnya pada Imelda Angreini, yang telah bersinergi dengan pemerintah daerah dalam membangun Kabupaten Agam.
Baca juga: Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
"Selamat datang juga kita sampaikan kepada Musa Adi Guna, yang akan memimpin Bank Nagari Cabang Lubuk Basung," ucapnya.
Dikatakan, dengan pergantian Kacab ini, diharapkan sinergi pemerintah daerah bersama Bank Nagari Cabang Lubuk Basung tetap terjaga. Sehingga, bisa membangun Kabupaten Agam menjadi lebih baik ke depan. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Bank Nagari Lubuk Basung Gelar Gathering bersama Bendahara Gaji OPD dan Sekolah
- Kanara Cafe & Resto Hadir di Lubuk Basung, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- Mendagri Minta Pemerintahan Daerah Manfaatan Potensi Gim untuk Menambah PAD
- Koperasi jadi Pilar Utama Ekonomi Daerah
- BTS Nagari Sitanang Tuntas Dibangun, Tak Lagi Terisolir dari Sinyal Ponsel dan Internet