Pj Bupati Mentawai Terima Tiga Kepala Desa, Ini yang Dibicarakan

Selasa, 13 Juni 2023, 18:00 WIB | Kabar Daerah | Kab. Mentawai
Pj Bupati Mentawai Terima Tiga Kepala Desa, Ini yang Dibicarakan
Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando J Simanjuntak lakukan koordinasi dengan tiga kepala desa di ruang kerjanya, Senin. (humas)

MENTAWAI (12/6/2023) - Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando J Simanjuntak koordinasikan persoalan penurunan angka stunting, penanganan kemiskinan ekstrim dan inflasi bersama tiga orang kepala daerah di Kecamatan Sipora Utara.

"Kita ingin membangun sinergisitas dengan pemerintahan desa dalam mendukung program-program pemerintahan pusat," ungkap Fernando usai pertemuan dengan tiga kepala desa, di ruang kerja bupati, Senin.

Tiga orang kepala desa yang berdialog dengan Fernando itu yakni Kepala Desa Sipora Jaya, Kepala Desa Sido Makmur dan Kepala Desa Bukit Pamewa.

Dikatakan Fernando, agenda Pemkab Mentawai di ketiga desa tersebut dalam waktu dekat, mesti berjalan sukses.

Baca juga: KPU Mentawai Gelar Debat Publik di Hotel Bujay, Tiga Paslon Hadir Lengkap

Seperti, kegiatan bertanam bersama di Kebun PKK Desa Sipora Jaya.

Kemudian, program pemberian bibit ikan untuk masyarakat di Desa Bukit Pamewa.

Terakhir, rencana peningkatan jalan lahan persawahan di Desa Sido Makmur.

"Kita mengapresiasi kegiatan yang akan dilakukan ketiga desa tersebut, dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat," ungkap Fernando.

Baca juga: Kormi dan Disparpora Mentawai Gelar Gerak Jalan Indah dan Senam Kreasi, Ini Pemenangnya

Pada kesempatan ini, Fernando meminta para kepala desa, memaksimalkan penggunaan anggaran desa untuk kemajuan dan kemakmuran masyarakat. (*)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Daniwarti
Editor: Mangindo Kayo
Sumber: Rilis Prokopim Mentawai

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI