Sosialisasikan Perda Koperasi dan UMKM, Jasma Juni: Tingkatkan Daya Saing
"Dan ini harus bisa dimanfaatkan secara bersama-sama," pungkasnya.
Sementara, Widiaiswara Balatkop Dinas Koperasi dan UMKM Sumbar, Muswizar Antani mengatakan, Perda 16/2019 ini adalah produk hukum yang mengatur dan menjamin kelangsungan koperasi dan UMKM di Sumbar.
Disebutkan Muswizar, kini Pemprov Sumbar sedang menggiatkan ekonomi kreatif di tengah masyarakat dan mendukung koperasi dan pelaku UMKM melakukan berbagai inovasi, mulai dari produk hingga pemasaran dengan pola digitalisasi.
Baca juga: Koperasi jadi Pilar Utama Ekonomi Daerah
"Zaman digital ini, orang semakin mudah membeli sesuatu dengan modal sebuah HP dan tidak perlu lagi ke toko. Jadi, pelaku UMKM harus pula mengikuti kondisi ini dalam pemasaran pruduk yang dihasilkan," katanya.
Bagaimana caranya? Bisa saja pelaku UMKM bergabung dalam sebuah koperasi dan koperasi yang membuat toko online di beragam aplikasi jual beli yang ada saat ini.
"Jadi, sangat tepat pelaku UMKM bergabung bersama koperasi dan bersama pula mengembangkan usaha baik secara konvensional maupun digitalisasi," ujarnya.
Ketua Pengurus Masjid Darussalam Korong Kampuang Jambak, Surisman Syukur, selaku tuan rumah mengucapkan terima kasih atas kunjungan JJ Dt Gadang ke Nagari Sunua Barat, untuk kegiatan Sosper ini.
"Kami sudah banyak mengetahui, nagari-nagari di Nan Sabaris mendapat perhatian dari Bapak JJ Dt Gadang selama ini," ungkap dia.
"Beragam bantuan yang diberikan lewat dana Pokir dan itu sangat bermanfaat bagi kelangsungan ekonomi warga. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih banyak," tambahnya.
Ia juga menyebutkan, kegiatan Sosper yang dilakukan saat ini akan sangat bermafaat bagi masyarakat guna membuka cakrawala berfikir dalam mengembangkan usaha yang digeluti saat ini.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Terima Aspirasi Irigasi yang Rusak pada Kegiatan Reses, Benny Saswin Nasrun Langsung Tinjau Lokasi
- 40 Anggota DPRD Padang Pariaman Ikuti Orientasi Tugas, Gubernur Ingatkan Pentingnya Keselarasan RPJMD dengan RPJMN
- Gubernur Hadiri Wisuda Poltekpel Sumbar, Jadikan Tantangan Transportasi Kelautan sebagai Peluang Emas
- Komisi I DPRD Sumbar Tinjau Kesiapan KPU Padang Pariaman Gelar Pilkada Serentak 2024
- Penanganan Pascbencana Beruntun di Sumbar, Gubernur: Pembenahan Irigasi jadi Prioritas