Ayo Daftar BPJS Ketenagakerjaan, Iddial Caniago: Biaya Pengobatan dan Perawatan Tanpa Limit

Kamis, 23 Maret 2023, 17:46 WIB | Kabar Daerah | Kota Bukittinggi
Ayo Daftar BPJS Ketenagakerjaan, Iddial Caniago: Biaya Pengobatan dan Perawatan Tanpa...
Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Bukittinggi, Iddial Caniago saat peluncuran Pelayanan Administrasi dan Pengaduan di Kelurahan (PANDEKA) di aula kantor camat Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB), Selasa. (hamriadi)

BUKITTINGGI (21/3/2023) - Seluruh lampisan masyarakat, diharapkan mendaftarkan diri sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, sehingga jika mengalami musibah seluruh biaya pengobatan dan perawatan tanpa limit ditanggung BPJS Ketenagakerjaan.

Demikian disampaikan Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Bukittinggi, Iddial Caniago saat peluncuran Pelayanan Administrasi dan Pengaduan di Kelurahan (PANDEKA) di aula kantor camat Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB), Selasa.

Ia menyampaikan, dengan iuran per bulan Rp16.800 per peserta, kalau kecelakaan masuk Rumah Sakit (RS) pemerintah, ruang perawatan berada di kelas l dan masuk RS swasta ruang perawatan di kelas ll.

Dikatakan, kalau program sudah terlaksana dengan baik, maka orang yang mengambil data di BPJS Ketenagakerjaan sangat gampang.

Baca juga: 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit

"Kalau masyarakat melampirkan data ke kami, tentunya kita tidak repot lagi karena sudah ada data dari kecamatan, kelurahan, RT, RW dan sebagainya," ujarnya.

Menurut dia, program pemerintah yakni BPJS Ketenagakerjaan sudah dimulai dari 2014.

"Peserta BPJS Ketenagakerjaan adalah seluruh pekerja di Indonesia, seperti pekerja penerima upah, orang yang digaji di kantor atau pabrik," sebutnya.

"Kemudian pekerja yang bukan penerima upah seperti petani, nelayan, warung, tukang ojek, becak, bendi, tukang urut, sopir, ART dan sebagainya," tambahnya.

Baca juga: Pemprov Sumbar Targetkan 45 ribu Nelayan Terdaftar jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Sebut, Iddial lagi, setiap pekerjaan apa pun itu, mengandung resiko.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI