Kepesertaan JKN Lebihi 95%, Mentawai Raih UHC Award 2023
JAKARTA (14/3/2023) -- Mendagri, Tito Karnavian serahkan penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2023 pada Pemkab Mentawai, Selasa. UHC Award 2023 ini diterima Pj Bupati Kepulauan Mentawai diwakili Asisten Administrasi Umum, Dul Sumarno.
Dul Sumarno mengungkapkan, UHC Award untuk Pemerintah Kabupaten Mentawai, merupakan apresiasi atas tercapainya kepesertaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) lebih dari 95 persen.
"Kita berharap, penghargaan ini memberikan semangat dan komitmen bagi semua untuk menuntaskan target 100 persen UHC di Mentawai," ujar Dul Sumarno.
Seluruh penduduk diharapkan bisa terdaftar menjadi peserta Program JKN yang dikelola Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.
Baca juga: Dinkes Agam Pelajari Cara Bukittinggi Penuhi Target UHC
"Penghargaan yang diterima dari Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian ini sangat kita apresiasi. Terimakasih pemerintah pusat," ucap Dul Sumarno.
UHC Award 2023 ini diterima 22 Provinsi dan 334 Kabupaten/Kota. Award yang diberikan di Balai Sudirman, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023 ini, karena telah mendukung Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
Award yang diserahkan Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'ruf Amin juga diterima Kabupaten Kepulauan Mentawai sebagai salah satu dari 334 Kota/Kabupaten yang mendapat UHC Award tahun 2023 ini.
Dalam sambutannya, Wapres mengapresiasi komitmen Pemerintah Daerah dalam melaksanakan Instruksi Presiden No 1 Tahun 2022. Salah satu instruksi Presiden kepada Gubernur dan Bupati/Walikota adalah mendorong target 98% penduduk Indonesia terlindungi kesehatannya melalui Program JKN-KIS pada tahun 2024, dengan mengalokasikan anggaran dan pembayaran iuran serta bantuan iuran penduduk yang didaftarkan oleh Pemerintah Daerah.
Baca juga: RSUD M ZEIN: Pojok JKN Siap Bantu Pasien Daftar Berobat ke Poliklinik
"Pemerintah daerah saya minta dapat mengambil peran lebih dengan mendaftarkan penduduk rentan ke BPJS Kesehatan, antara lain para penyandang disabilitas, warga lanjut usia dan masyarakat terlantar," tegas Wapres.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ketua MPR RI: Indonesia Punya Tanggung Jawab Moral dan Dukungan Membela Kemerdekaan Palestina
- Perluas Kepersertaan BPJS Ketenagakerjaan, Kurniasih: Pekerja Informal Dominasi Angkatan Kerja, Insentif Diperlukan
- Komisi III DPR RI Tetapkan 7 Calon Hakim Agung, Mardefni: Uji Kelayakan dan Kepatutan Kental Aroma Kepentingan
- Gus Imin Bicara Radikalisme, Kelompok Cipayung dan Kemenangan Pilpres Bersama Tokoh Lintas Agama
- Lulus S-1 dan D-4 Tak Lagi Harus dengan Menulis Skripsi, Mendikbudristek juga Terbitkan Beleid Penyerderhanaan Akreditasi
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024