Bintang, Pasien Lutut Besar karena Kanker Stadium 4 Dipanggil Sang Pencipta
VALORAnews - Inalilahi wainnailaihi rojiun. Setelah mendapatkan perawatan medis rumah sakit, Bintang Herlambang (18), pasien lutut membesar sebesar bola kaki karena kanker stadium 4, telah dipanggil sang pencipta.
Young Happy, anggota Himasma 3 Bukittinggi, Senin sore (8/3/2021), menyebutkan, Bintang menghembuskan nafas terakhirnya di RSAM Bukittinggi, sekitar pukul 16.30 WIB.
"Almarhum sempat mendapatkan pelayanan medis IGD RSAM. Almarhum dibawa ke RSAM dari rumahnya, dan masuk ke IGD. Almarhum menghembuskan nafas terakhir di IGD," ucap Young.
Untuk diketahui, penyakit yang dialami pasien berawal dari cedera bagian punggung, yang terjadi September 2020.
Baca juga: DINKES PESSEL Gelar Deteksi Dini Kanker Rahim di Batang Kapas
Sekitar Oktober 2020, ia dibawa ke RS Madina. Dirawat selama seminggu, lalu dirujuk ke RSUP, sekarang bernama RS Otak.
Di RS Otak, untuk memulihkan kondisi cedera dideritanya, ia harus dilakukan operasi tulang punggung. Operasi dilaksanakan Desember 2020.
Sebelum operasi dilakukan, di bagian lutut sebelah kanan pasien terdapat ada memar, tidak sebesar sekarang.
Kondisi kaki yang terus membesar, Senin (15/2/2021) dilakukan rontgen. Pada Selasa (16/2/2021) hasil rontgen keluar.
Baca juga: Bio Farma Nobatkan Yulistra Ivo jadi Duta Kanker Servik Kalimantan Tengah
Saat di rumah, Kamis (18/2/2021), ia tak kuasa menahan rasa sakit dibagian lututnya, lalu dibawa ke RS Otak guna mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- 5 Fraksi DPRD Bukittinggi Tolak Anggaran Sky Walk dan Lanjutan Pembangunan Stasiun Lambung di KUA PPAS 2025
- Pengidap HIV di Daerah Tujuan Wisata adalah Pelaku LGBT, Ini Arahan Pjs Wako Bukittinggi
- Elqadri jadi Pj Sekda Bukittinggi, Ini Pesan Wali Kota
- Ini Calon Kepala Daerah Partai Gerindra pada Pilkada Serentak 2024 di Sumatera Barat
- Staf Sekretariat KPU Bukittinggi Dicatut jadi Pendukung Calon Perseorangan, Ini Keputusan Bawaslu Setelah Terima Laporan