Ribuan Kader PKS Gelar Flashmob di Seluruh Sumbar

Sabtu, 05 Desember 2020, 22:31 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Ribuan Kader PKS Gelar Flashmob di Seluruh Sumbar
Ketua DPW PKS Sumbar, H Irsyad Syafar mengenakan topeng wajah Mahyeldi di Kelok 9 saat ber-flashmob, di hari terakhir kampanye pemilihan serentak 2020, Sabtu (5/12/2020). (istimewa)

VALORAnews - Sebagai partai pengusul, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) all out dalam memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar, Mahyeldi dan Audy Joinaldy. Di hari terakhir masa kampanye, Sabtu (5/12/2020), sekitar 5.000-an kader PKS melakukan flashmob dengan wajah Mahyeldi di seluruh kabupaten/kota di Sumbar.

Ketua DPW PKS Sumbar, H Irsyad Syafar menyebutkan, ribuan kader dan simpatisan turun ke jalan untuk menyosialisasikan Mahyeldi-Audy untuk mengunci kemenangan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumbar, 9 Desember 2020. Mereka menggunakan topeng Mahyeldi dan ada juga yang menggunakan boneka Mahyeldi-Audy untuk menunjukkan dukungan.

"Di hari kampanye terakhir ini, kader, simpatisan dan relawan Mahyeldi-Audy benar-benar serius turun ke jalan-jalan utama di Sumbar. Mereka dengan semangat melakukan sosialisasi calon Gubernur dan wakil Gubernur besutan koalisi PKS dan PPP ini dalam bentuk flashmob," kata wakil Ketua DPRD Sumbar ini yang turun di Kelok 9, Limapuluh Kota.

Juru Bicara Mahyeldi-Audy, H Mulyadi Muslim menambahkan, hampir di setiap sudut jalan protokol lintas Sumatra dipenuhi oleh kader-kader PKS dengan warna kebanggaan mereka. Lokasi-lokasi strategis dipilih untuk menunjukkan dukungan pada pasangan nomor urut 4 itu.

Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen

"Kami mendapatkan informasi, di Kota Padangpanjang bahkan sampai memajang boneka Mahyeldi-Audy yang cukup besar. Di Kelok 9 penuh dengan topeng Mahyeldi, sama dengan di Lubuk Sikaping, Pasaman. Ketua DPW sendiri turun langsung di Limapuluh Kota," kata Mulyadi Muslim.

Menurut Mulyadi, tidak hanya kader biasa, hampir semua pengurus teras PKS turun langsung ke jalan-jalan menyapa masyarakat. Mereka semakin yakin dengan kemenangan Mahyeldi-Audy, apalagi dengan dukungan yang terus mengalir. Ditambah dengan hasil survei terakhir yang menempatkan Mahyeldi-Audy di posisi puncak.

"Masyarakat yang melihat kampanye simpatik PKS ini memberikan respon positif dan merasa terhibur. Semoga Buya menang kerap terucap dari mulut pengendara yang lewat dan menyapa kader PKS," tutup Mulyadi Muslim dengan nana optimistis. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI