Sosialisasi KPU Sumbar Diinterupsi Zoombombing, Kata Jorok dan Gambar Porno Muncul Dilayar

Senin, 22 Juni 2020, 13:17 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Sosialisasi KPU Sumbar Diinterupsi Zoombombing, Kata Jorok dan Gambar Porno Muncul Dilayar
Kabag Teknis dan Hukmas KPU Sumbar, Aan Wuryanto mengklarifikasi kejadian zoombombing saat Sosialisasi Peraturan KPU No 5 Tahun 2020 yang digelar KPU Sumbar, Senin (22/6/2020). (mangindo kayo/valoranews)

VALORAnews - Sosialisasi Peraturan KPU No 5 Tahun 2020 yang digelar KPU Sumbar, Senin (22/6/2020) diwarnai insiden zoombombing. Saat sesi tanya jawab dengan peserta sosialisasi yang digelar menggunakan aplikasi zoom cloud meeting itu, tampilan layar tiba-tiba berganti gambar porno. Juga sempat terdengar kata-kata jorok.

Sontak, sosialisasi yang dihadiri perwakilan partai politik, perwakilan Pemprov dan Forkopimda Sumbar serta jurnalis cetak, siber dan elektronik itu, jadi gaduh. Zoombombing ini terjadi sekitar pukul 12.27 WIB. Sekitar 5 menit lebih, hacker sempat menguasai forum sosialisasi secara virtual itu.

Salah seorang peserta sosialisasi, saat situasi sudah terkendali mengatakan, kejadian ini bisa terjadi disebabkan banyak faktor. Seperti, terkait dengan tingkat keamanan (security) jaringan yang tak begitu diperhatikan penyelenggara. Juga bisa disebabkan faktor tautan (link) yang disebar secara bebas serta faktor lainnya.

Hostzoom meeting ini, Kabag Teknis dan Hukmas KPU Sumbar, Aan Wuryanto mengakui, link sosialisasi itu memang disebar melalui platform media sosial lainnya yang dikelola KPU Sumbar. Tujuannya, agar lanjutan tahapan sosialisasi ini bisa diikuti berbagai lapisan masyarakat.

Baca juga: Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis

"Kita mohon maaf pada peserta sosialisasi dan masyarakat Sumbar secara umum," ungkap Aan Wuryanto saat memberikan klarifikasi

Ucapan permintaan maaf, juga disampaikan Ketua Divisi Teknis KPU Sumbar, Izwaryani. Dimana, zoombombing ini terjadi saaat dirinya tengah menjawab pertanyaan peserta sosialisasi.

"Kami mohon maaf pada bapak ibu semua atas ketidaknyamanan ini," tegasnya. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI