45 Wartawan Bukittinggi Dapat Paket Sembako dari Gus Imin

Jumat, 15 Mei 2020, 21:56 WIB | News | Kota Bukittinggi
45 Wartawan Bukittinggi Dapat Paket Sembako dari Gus Imin
Ketua DPW PKB Sumatera Barat, Febby Dt Banso diwawancarai awak media di kantor balai wartawan Belakang Balok, Bukittinggi, Jumat (15/5/2020). (hamriadi/valoranews)

VALORAnews - Sebanyak 45 wartawan yang bertugas di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat mendapat bantuan sembako dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Ketua DPW PKB Sumatera Barat, Febby Dt Banso, Jumat (15/5/2020) menyebutkan, bantuan sembako tersebut diberikan khusus oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (Gus Imin).

Khusus untuk wilayah Sumatera Barat, telah dikucurkan sebanyak delapan kontainer Sembako atau berjumlah 140 ton.

Dari 140 ton itu, sebanyak 10 ribu paket, khusus diberikan pada wartawan Sumatera Barat. Untuk Bukittinggi, berjumlah 45 wartawan.

Baca juga: Gus Imin Bicara Radikalisme, Kelompok Cipayung dan Kemenangan Pilpres Bersama Tokoh Lintas Agama

Penyerahan bantuan bertempat di kantor balai wartawan Belakang Balok tersebut, sudah dikemas dalam kardus yang berisi 10 Kg beras, 2 Kg minyak goreng dan 2 Kg gula.

Selain wartawan, bantuan sembako juga diberikan kepada guru-guru madrasah, guru-guru mengaji, pondok pesantren, santri serta masyarakat yang merasakan dampak Covid19.

"Masyarakat kena imbas langsung wabah Covid19 seperti kehilangan mata pencarian, sembako tersebut diberikan melalui simpul-simpul PKB dengan cara diantarkan langsung ke rumah-rumah penerima," ujarnya.

"Cak Imin menyampaikan salam khusus untuk rekan-rekan media, karena beliau juga mantan wartawan sebelum terjun ke dunia politik," sebutnya. (ham)

Baca juga: PKB Terbuka bagi Anak Muda untuk Bertarung di Pilkada, Feby: Tergantung Faldo Maldini

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: