Covid19 Tulari Suami NS, Roza: Ada 4 Orang Positif di Tanahdatar
VALORAnews - Jubir Penanganan Covid19 Tanahdatar, Roza Mardiah mengabarkan, ada penambahan seorang terkonfirmasi positif Covid19, Kamis (30/4/2020).
"Dari hasil laboratorium Unand, disampaikan ada tambahan 1 kasus positif Covid19, yang bersangkutan suami dari NS, pasien positif asal Panyalaian X Koto yang saat ini dirawat di RSUP M Djamil Padang," ungkap Roza.
Dikatakan Roza, pasien positif Covid19 Tanahdatar menjadi 4 orang, 1 orang dikarantina, 2 orang dirawat dan 1 orang sudah dinyatakan sembuh.
Sementara data lain, ODP berjumlah 25 orang, PDP 2 orang, meninggal nihil dan notifikasi 2.830 orang.
Baca juga: Festival Pesona Barulak Digelar 24-26 September 2022, Yuk Ramaikan
Dikesempatan itu, Roza juga mengimbau masyarakat, tetap disiplin mematuhi anjuran pemerintah dengan menghindari kerumunan, memakai masker, sering-sering mencuci tangan dengan air dan sabun, menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta menerapkan social distancing.
"Mari bersama lawan corona untuk keselamatan bersama, jika tidak penyebarannya tidak akan terkendali," imbaunya. (jen)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Fadli Zon Resmikan Museum Sastra Indonesia di Aia Angek, Ini Kata Plt Gubernur Sumbar
- Akhir Pekan Kemana? Yuk Berwisata ke 6 Tempat Liburan di Tanah Datar, Sumbar
- Festival Adat Salingka Nagari Pagaruyung Digelar Dua Hari, Ini Dampaknya Bagi Warga
- Situmbuak Art and Culture Festival Sukses, Arkadius: Jadikan Berkelanjutan dengan Pembinaan Pemkab
- Supardi: Pengelolaan Pariwisata Berbasis Budaya Sumbar belum Secanggih Bali dan Yogyakarta
BWA Salurkan Wakaf 20 Ribu Mushaf Al Quran di Tanah Datar
Kab. Tanah Datar - 13 September 2024
Gubernur Sumbar Salurkan 650 Paket PDRP di Rambatan
Kab. Tanah Datar - 23 Agustus 2024