IAIN Batusangkar Rintis Kerjasama dengan Unud Bali

Senin, 24 Februari 2020, 15:44 WIB | Kabar Daerah | Kab. Tanah Datar
IAIN Batusangkar Rintis Kerjasama dengan Unud Bali
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Batusangkar, H Rizal bertukar cenderamata dengan Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Humas, IGN Indra Kecapa, di Universitas Udayana (Unud), di Kota Denpasar, Senin (24/2/2020). (istimewa)

VALORAnews -- Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Batusangkar, H Rizal menyampaikan, tujuan kunjungan ke Universitas Udayana (Unud), Senin (24/2/2020) di Kota Denpasar, Bali, untuk mengetahui pengelolaan bidang kemahasiswaan dan kerjasama, sehingga dapat memberikan wawasan baru bagi mahasiswa di IAIN Batusangkar.

"Kedepannya, IAIN Batusangkar berpeluang dalam pertukaran mahasiswa khususnya dalam bidang pariwisata budaya dimana Batusangkar kental dengan budaya Minangkabau dan Unud dengan budaya Bali-nya, dan juga IAIN batusangkar sudah memiliki Jurusan Pariwisata pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam," ungkap Rizal dalam pertemuan itu.

Rombongan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar ini diterima Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Humas, IGN Indra Kecapa bersama Kepala Bagian Minat Penalaran dan Informasi Kemahasiswaan, I Ketut Kartika dan Kepala Bagian Kerjasama dan Humas, Hamidiah Yunus di Gedung Rektorat Kampus Jimbaran.

Rizal berharap, kunjungan ini dapat menjalin kerjasama antara Unud dengan IAIN Batusangkar, khususnya dalam bidang kemahasiswaan yang dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU). Hadir dalam rombongan IAIN Batusangkar, Wakil Dekan III pada fakultas, Kabag, Kasubag dan Humas IAIN batusangkar.

Baca juga: TBM Rimba Bulan Dibekali Ilmu Manajemen Perpustakaan dan Penataan Buku

IGN Indra Kecapa dalam kesempatan tersebut memaparkan sekilas tentang profil Universitas Udayana serta pengelolaan kerjasama dan mahasiswa. Pengelolaan kerjasama di Unud telah dituangkan dalam sebuah Peraturan Rektor.

Dikesempatan itu, dia memberi kesempatan peluang inisiasi kerjasama dan menjajaki lingkup kerjasama yang akan dilakukan.

Sementara, I Ketut Kartika mengungkapkan, pengelolaan bidang kemahasiswaan di Unud, dimana telah diterbitkan Peraturan Rektor sebagai pedoman pengelolaan organisasi kemahasiswaan.

Dari Bali rombongan rencana bertolak ke UIN Mataram dengan tujuan yang sama, yaitu menjalin kerjasama dengan UIN Mataram. (jen)

Baca juga: IAIN Batusangkar dan STAIN Madina Jalin Nota Kesepahaman

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI