Pemkab Solsel Desak Pusat Perbaiki Jalan Nasional Surian menuju Kerinci

Rabu, 10 Juli 2019, 18:15 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Pemkab Solsel Desak Pusat Perbaiki Jalan Nasional Surian menuju Kerinci
Kabag Humas dan Protokoler, Firdaus Firman. (humas)

VALORAnews - Pemerintahan Kabupaten Solok Selatan, mendesak Balai Jalan Nasional Wilayah III Sumatera Barat, agar mengutamakan perbaikan beberapa titik jalan nasional ruas Surian-Kerinci yang rusak parah dan sudah sering menjadi penyebab Laka Lantas.

"Pemkab melalui dinas terkait, sudah menyurati Balai Pengelolaan Jalan Wilayah III Padang, untuk mengutamakan perbaikan beberapa titik jalan nasional yang rusak parah dan sudah menyebabkan kecelakaan lalu lintas," kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Setdakab Solok Selatan, Firdaus Firman.

Surat yang dilayangkan Pemkab Solok Selatan dengan nomor 800/266/PU/VII-2019 tanggal 8 Juli 2019.

Ini merupakan surat ketiga yang dilayangkan pemerintah Solok Selatan ke Balai untuk perbaikan beberapa titik jalan rusak parah ini dan yang pertama dilakukan pada Oktober 2018 dengan nomor 600/379/DPUTRP/X-2019 kedua pada Juni 2019 nomor 600/249/DPUTRP/VI-2019.

Baca juga: SMANSA Competition IV Tahun 2024 Digelar, Nurfirmanwansyah: Ajang Kreatifitas Siswa

Surat yang diberikan kepada pihak Balai pengelolaan jalan wilayah III Padang juga dilengkapi dengan foto pendukung.

Dia mengatakan, beberapa titik jalan nasional ruas Surian-Padang Aro batas Kerinci Jambi yang rusak parah yaitu di Jorong Batang Pasampan.

Selanjutnya di Batuang Bajawek karena saluran air tidak lancar akibat sedimen sehingga saat hujan air mengalir dijalan yang membuat badan jalan rusak, seterusnya di Sungai Ipuah badan jalan berlobang dan bergelombang.

Seterusnya di Koto Birah karena saluran sampingnya tidak berfungsi sehingga air kejalan dan di Pinang Awan.

Baca juga: Nurfirmawansyah Terpilih Aklamasi Pimpin Pengda Persambi Sumbar, 6 Atlet Lolos PON jadi Tantangan

Di Pinang Awan kerusakannya berupa badan jalan longsor sehingga terjadi penyempitan dan dilokasi ini beberapa hari lalu sudah terjadi kecelakaan dimana kendaraan masuk kesungai.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI