Ketersediaan Logistik Vital untuk Penanggulangan Bencana
VALORnews - Dinas Sosial (Dinsos) Sumbar menggelar pelatihan pengelolaan logistik dan aset bagi 20 personel logistik kebencanaan Dinas Sosial kabupaten/kota di Sumbar. Dengan pelatihan ini, diharapkan dapat menghasilkan tersusunnya laporan logistik penanggulangan bencana tingkat Sumbar secara baik dan terukur untuk Semester I 2019 ini.
"Di kesempatan itu sekaligus dilakukan evaluasi dokumen laporan pengelolaan logistik maupun aset," ujar Kadinsos Sumbar melalui Kabid Banjamsos, Irwan Basir Dt Rj Alam, Selasa (25/6/2019).
Dikatakan Irwan, 20 peserta itu mengikuti pelatihan tiga hari yakni pada 25-27 Juni 2019. Narasumber kegiatan ini dari Kementerian Sosial dan Dinsos Sumbar. "Penanggulangan bencana alam merupakan upaya meminimalisir dampak bencana yang menimbulkan kerugian, kerusakan dan kehilangan jiwa, harta benda dan aset lainnya," terang Irwan.
Sesuai dengan paradigma penanggulangan bencana, urai Irwan, maka seluruh aspek dan proses diarahkan pada upaya kesiapsiagaan, tanpa mengabaikan penyiapan logistik dan petugas yang andal.
Baca juga: Hendra Irwan Rahim: Koperasi itu Enak Dibicarakan, Susah Dilaksanakan
"Kemudian penatakelolaan logistik bencana ini memang sangat penting dilakukan agar logistik yang ada dapat tekelola dan ternanfaatkan dengan baik sesuai ketentuan yang ada," terangnya.
Sedangkan kendala yang ada saat ini, meliputi pergantian petugas yang sering terjadi. Maka idealnya petugas yang harus segera langsung berkoordinasi dan belajar menyangkut pengelolaan logistik serta pencatatan dan pelaporannya.
"Pertemuan ini diharapkan dapat menambah pemahaman dan kemampuan ketrampilan para pengelola logistik meningkatkan kinerjanya," harap Irwan. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro