Sesar Mentawai Bergerak, Picu Gempabumi Tektonik 4,3 SR
VALORAnews - Wilayah laut Pariaman diguncang gempabumi tektonik, Jumat (10/5/2019) pukul 06.51 WIB. Hasil analisis BMKG Stasiun Geofisika Silaing Bawah Padangpanjang menunjukkan bahwa gempabumi terjadi dengan kekuatan 4.3 SR.
"Pusat gempabumi terletak pada 0.42 LS dan 99.50 BT, tepatnya di laut 31 km Barat Daya PARIAMAN-SUMBAR pada kedalaman 11 km," ungkap Kepala Stasiun Geofisika BMKG Klas I Padangpanjang, Irwan Slamet dalam pernyataan tertulis yang diterima.
Dijelaskan Irwan, jika memperhatikan letak sumber gempabumi tersebut dengan kedalaman hiposenter yang dangkal ini, mencirikan sebagai aktifitas sesar Mentawai.
"Berdasarkan laporan dari masyarakat goncangan tersebut dirasakan dirasakan di Kota Pariaman, Kota Padang Panjang dan Kabupaten Agam II-III MMI; Padang dan Pasaman Barat II MMI," ungkapnya.
Baca juga: Gempa Magnitudo 5.0 Goncang Mentawai, Ini Analisis Kapus Gempabumi dan Tsunami BMKG
Irwan mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.
Dia meminta masyarakat, untuk memastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (www.bmkg.go.id), atau melalui Mobile Apps (iOS dan Android @infobmkg). (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro