Gubernur Sidak Dinas Pertanian di Hari Pertama Kerja

Kamis, 23 Juli 2015, 16:47 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Gubernur Sidak Dinas Pertanian di Hari Pertama Kerja
Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno berdialog santai dengan Djoni (Kepala Dinas Pertanian dan Holtikultura Sumbar) saat sidak hari pertama kerja usai libur lebarn 1436 H. Gubernur sidak didampingi Sekda dan pimpinan SKPD terkait. (Humas)

VALORAnews - Hari pertama masuk kerja sehabis libur lebaran 1436 H, Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) kehadiran pegawai di Sekretariat Daerah, Dinas Pendidikan dan Dinas Pertanian Holtikutura, Rabu (22/7/2015). Ikut mendampingi Sekda, Ali Asmar, Kepala BKD Djayadisman, serta beberapa SKPD terkait.

Irwan Prayitno dikesempatan itu menyampaikan apresiasi dan penghargaan, atas kehadiran para PNS dilingkungan pemprov Sumbar yang telah hadir tepat waktu dan mau mengikuti aturan yang telah ditetapkan pemerintah.

"Kita menyadari, kebutuhan waktu tidak akan cukup-cukupnya untuk kegiatan silaturrahmi lebaran terhadap para keluarga. Namun, kita juga mesti patuh serta mendisiplinkan diri untuk menaati aturan kerja, guna memberikan pengabdian terbaik pelayanan kepada masyarakat," ungkap Irwan di sela-sela Sidak.

Kepada para PNS yang tidak hadir tanpa keterangan, terangnya, akan diberikan sanksi sesuai aturan berlaku. Hal ini dilakukan sebagai upaya menumbuhkan rasa tanggung jawab dan keseriusan berkerja sebagai aparatur negara.

Baca juga: Apel Perdana Pascalebaran, Hansastri: Terapkan Disiplin dan Siap Bekerja Dimana Saja

Diungkapkan Irwan Prayitno, saat ini ada beberapa pegawai yang tidak hadir karena mengambil cuti dan izin karena ada alasan. "Kita memaklumi cuti, karena memang haknya pegawai. Untuk izin karena alasan yang patut dipertimbangan kita terima," terangnya.

Namun bagi pegawai yang tidak ada kabar sama sekali, akan ditegur dan diberi sanksi. "Kita berharap PNS dilingkungan Pemprov Sumbar, menaati aturan dan bekerja dengan baik guna meningkatkan kualitas pelayanan yang lebih baik," tandasnya. (vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI