Hari Ini, DPW PPP Sumbar Kumpulkan Nama Calon Bupati dan Wako

Rabu, 08 Juli 2015, 12:07 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Hari Ini, DPW PPP Sumbar Kumpulkan Nama Calon Bupati dan Wako
Ketua DPW PPP Sumbar versi Romi, saat berada di tengah-tengah pemain gandang tansa, dalam sebuah acara di Agam. (istimewa)

VALORAnews - DPW PPP Sumbar menginstruksikan semua pengurus tingkat kabupaten/kota di Sumbar, untuk menyerahkan daftar calon kepala daerah yang akan diusung ke DPW PPP, Rabu (8/7/2015) ini.

"Saat ini, belum dapat dipastikan dan diinformasikan secara keseluruhan, calon kepala daerah dari masing-masing kabupaten kota, karena masih ada beberapa kabupaten yang hanya mendaftarkan diri sebagai wakil bukan calon bupati," ungkap Ketua Desk Pilkada PPP Sumbar, Asrinaldi, beberapa saat lalu.

Dengan dikirimnya nama calon dari semua kabupaten/kota, terang Asrinaldi, tahapan selanjutnya yang dilakukan DPW PPP adalah, melakukan pendalaman terhadap visi-misi dan personal calon. "Karena, kalau untuk bedah visi-misi sudah dilakukan di masing-masing DPD," terangnya.

Saat ini, terangnya, Desk Pilkada PPP Sumbar tengah merampungkan kelengkapan administratif bagi calon gubernur dan wakil, yang sudah mendaftarkan dirinya ke PPP, untuk yang mendaftar sebagai calon gubernur. Di antaranya, Fauzi Bahar dan Muslim Kasim. Sementara, untuk wakil sudah mendaftar Shadiq Pasadiqoe, Syamsu Rahim dan Martias Tanjung.

Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024

Dikatakan, tim Desk Pilkada berencana akan melakukan diskusi dan bedah visi-misi dari semua calon gubernur dan wakil, yang akan dilaksanakan pada 11 Juli 2015 mendatang. Pada kesempatan tersebut, akan digali apa saja yang menjadi program dan rancangan pembangunan yang akan mereka buat untuk Sumbar.

Setelah dilakukan bedah visi-misi cagub dan cawagub, maka pada 13 Juli 2015, DPW akan langsung merekomendasikan satu pasangan calon gubernur ke pusat. Terkait survei, Asrinaldi mengaku, tidak melakukan survei. Mereka hanya melihat hasil survei yang sudah ada dilakukan calon. (pl6)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI