Irfendi Suguhkan Hattrick Tiga Prestasi dalam Sepekan

Rabu, 06 Desember 2017, 17:14 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Irfendi Suguhkan Hattrick Tiga Prestasi dalam Sepekan
Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi usai menerimaan penganunegarahan dana Rakca Award di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan RI di Jakarta, Rabu (6/12/20107). (humas)

Dikatakan, prestasi itu diharapkan bisa menjadi motivasi bagi berbagai pihak di daerah ini untuk bergiat dan tampil lebih baik lagi ke depannya. Terutama bagi seluruh jajaran Pemkab Limapuluh Kota, hendaknya bisa menjadikan ini sebagai pemicu menunjukan kinerja yang lebih maksimal lagi.

"Kita berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi kita terutama jajaran Pemkab Limapuluh Kota untuk terus ditingkatkan, agar Kabupaten Limapuluh Kota lebih dikenal di kancah nasional. Tak kalah pentingnya menjadikan masyarakat dan daerah lebih baik lagi," ujar Irfendi.

Sejumlah tokoh masyarakat mengaku bangga dan mengapresiasi Irfendi, yang terus mendulang penghargaan tingkat nasional. Kekaguman mereka makin bertambah sebab baru beberapa hari lalu meraih Limapuluh Kota penghargaan Swastisaba Kabupaten Sehat 2017, kini Limapuluh Kota kembali panen prestasi.

Baca juga: HJK Limapuluh Kota ke-183, Mahyeldi Bagikan Kunci Sukses Penyelenggaraan Pembangunan dan Pemerintahan

"Berkat tangan dingin Irfendi, masyarakat dan daerah Kabupaten Limapuluh Kota terangkat lagi di tingkat nasional. Saya bangga dan mengacungi jempol buat bupati," ungkap Welia Safitri, salah seorang perantau Jakarta asal Limbanang yang juga mantan calon Wali Kota Payakumbuh.

Ia berharap, berbagai kebolehan bupati itu bisa ditiru para wali nagari dengan ikut mengukir prestasi di tingkat nasional atau setidaknya di tingkat Provinsi Sumatera Barat.

"Kita berharap, berbagai prestasi yang telah ditunjukan bupati itu juga diikuti wali nagari dengan ikut merebut prestasi nasional dan tingkat provinsi," tutur Welia.

Apresiasi juga dilontarkan Ketua Bamus Nagari Guguak, Fakhri Dt Sumu, anggota Bamus nagari Persiapan Ulu Aia Muhammad Amin serta sejumlah tokoh masyarakat lainnya. Menurutnya, Limapuluh Kota saat ini terus berbenah dan semakin tampil dan memposisikan diri sejajar bahkan lebih di depan dari daerah lain.

"Menurut saya, ini luar biasa. Rentang waktu satu pekan bisa membawa pulang tiga prestasi secara berturut-turut. Bahan minggu sebelumnya Bupati Irfendi juga telah mengondol penghargaan Swastisaba Kabupaten Sehat tahun 2017. Artinya, selama kepemimpinan beliau telah banyak menuai prestasi tingkat nasional," ujar Fakhri. (rls/kyo)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI