PKDP akan Beri Award bagi Tokoh Piaman Laweh

Selasa, 06 Desember 2016, 11:37 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
PKDP akan Beri Award bagi Tokoh Piaman Laweh
Ketua panitia baraleg gadang rang piaman, Yohanes Wempi bersama Sekretaris DPW PKDP Sumbar, Danil Aswad dan Fungsionaris PKDP Sumbar, Gusfen Khairul, mendiskusikan baralek gadang rang Piaman dengan Dirut PT Semen Padang, Beni Wendri beberapa waktu lalu di

VALORAnews - Pengurus Wilayah Persatuan Keluarga Daerah Pariaman (PKDP) Sumatera Barat akan dilantik dengan paradigma baru. Mengusung tema PKDP-Piaman Baralek Gadang, semua pihak akan dihadirkan tak sekadar elit.

"Pengurus berkomitmen akan lebih banyak bersama anggota di semua level lapisan perantau Piaman. Baralek gadang jadi momen berbaurnya perantau piaman di Kota Padang," ujar Ketua Panitia Pelaksana Rang Piaman Baralek Gadang, Yohanes Wempi kepada wartawan, Selasa (6/12/2016) di Padang.

Selain itu, kata Yohanes, juga lebih menguatkan soal sosial kemasyarakatan rang piaman di rantau, tidak lagi lebih menonjolkan soal politik praktis.

"PKDP kedepan lebih mengedepankan komitmen lebih banyak bergerak dibidang sosial budaya kultural dan bidang ekonomi, sehingga PKDP kedepan sesuai dengan khitoh pendiriannya," terang Yohanes, anggota DPRD Padangpariaman 2009-2014.

Baca juga: PKDP dan JMSI Inhil Berbagai Takjil di Tembilahan Hulu

Dalam rangka PKDP-Piaman baralek gadang, Yohanes Wempi didampingi Ruslan Abdul Gani selaku ketua SC, memastikan, mengagendakan acara pemberian penghargaan kepada tokoh-tokoh senior Piaman, mantan-mantan Ketua DPW PKDP Sumbar yang telah banyak berjasa dan membesarkan organisasi paguyuban ini.

"Penghargaan ini boleh dikatakan starting awal PKDP kembali ke khitoh yakni lebih ke penguatan sosial kemasyarakatan," ujar Yohanes.

Ditambahkan, pemberian penghargaan nanti, panita akan langsung memberikan kepada yang bersangkutan dan jika diantara penerima penghargaan sudah ada yang wafat atau meninggal dunia, maka pemberiaan penghargaan akan diserahkan kepada ahli waris atau keluarga yang bersangkutan.

"PKDP juga memberikan penghargaan kepada kepala daerah di-Sumatera Barat yang telah banyak bermitra dan bekerjasama dengan PKDP-PKDP di kabupaten/kota se-Sumatera Barat," ujarnya.

Baca juga: Edwar Imusman Terpilih jadi Ketua PKDP Nanggalo

Ruslan menambahkan, ada calon nominasi yang bisa diberi penghargaan nantinya dan semuanya berpeluang, karena kepala daerah tersebut yang selalu memberikan apresiasi.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI