Pengurusan Izin Dipersulit, Gubernur: Pejabat Dipecat

Rabu, 21 September 2016, 14:23 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Pengurusan Izin Dipersulit, Gubernur: Pejabat Dipecat
Ketua Pembina Prakarsa Jaringan Cerdas Indonesia (PJCI), Eddie Widiono menyerahkan plakat kepada Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno dalam diskusi membangun dan mengelola PLTM/H, di Auditorium Gubernuran, Rabu (21/9/2016). (saridal/valoranews)

VALORAnews - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Irwan Prayitno berjanji akan memecat pejabatnya yang mempersulit, apalagi menerima suap dalam pengurusan izin usaha di Sumbar.

"Kalau ada yang mempersulit pengurusan izin, silahkan lapor saya. Saya akan pecat pejabatnya," tegas Gubernur dalam diskusi membangun dan mengelola Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTM/H), di Auditorium Gubernuran, Rabu (21/9/2016).

Dia juga mengaku, selama dia menjabat sebagai Gubernur Sumbar, mulai dari periode pertama hingga saat ini, tidak pernah mempersulit pengurusan izin. Apalagi sampai meminta-minta bayaran "pelicin".

"Kita tidak pernah minta bayar-bayar, kecuali memang diatur untuk membayar," sebutnya.

Baca juga: Potensi Pertanian dan EBT Sumbar Belum Tergarap, Audy Joinaldy: Pemerintah Terkendala Hilirisasi dan Investasi

Tapi permasalahannya kata Irwan, ada perusahaan yang hanya sekadar ingin mendapatkan izin. Sedangkan pekerjaan dan pergerakan usahanya tidak ada. Kemungkinan katanya, izin ini mereka jual pula ke pihak ketiga. Semacam calo izin.

"Jadi bagi yang seperti ini, kita tarik lagi izinnya. Karena, kalau lama-lama tertahan tanpa ada pergerakan, kita (Pemprov-red) rugi. Kita mau perusahaan yang serius saja," tegasnya.

Di mana saat ini lanjut Irwan, banyak perusahaan-perusahaan yang serius untuk mengelola dan ingin mendapatkan izin tersebut. Terutama dalam pengelolaan PLTM/H yang ada di Sumbar.

Untuk diketahui, saat ini ada sekitar 500 titik di Sumbar yang miliki potensi PLTM/H. Sedangkan untuk pengelolaannya, ada 83 perusahaan yang telah mengantongi izin prinsip. Namun yang sudah berjalan, baru ada 4 perusahaan. (dal)

Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI