Satlantas Kerahkan Personel Tambal Jalan Berlubang, Pemerintah Kemana?
VALORAnews - Kemacetan panjang, setiap hari selalu menghiasi Simpang Balah Hilir, Lubukalung, Padangpariaman. Penyebabnya, jalan penuh lubang sepanjang 30 meter lebih di perempatan tersebut. Antrian kendaraan, kerap mencapai 3 km dari kedua sisi jalan, baik dari arah Padang maupun Bukittinggi.
"Jalur Lubukalung sering macet parah, gara-gara lubang jalan di Simpang Balah Hilir itu. Macetnya tak pernah pendek. Sampai ke Batang Tapakis, yang berjarak lebih dari 3 km," ungkap Kasat Lantas Polres Padangpariaman, AKP Aris Chai, Selasa (17/5/2016).
Karena jalan nasional ini tak kunjung diperbaiki, walau telah lama dikadukan warga dan pemerintah setempat, jajaran Satlantas Polres Padangpariaman, melakukan proses penambalan jalan tersebut dengan menggandeng perusahaan aspal mixing plan yang ada di sekitar kawasan itu.
Dengan mengerahkan sejumlah anggotanya, pada Senin siang, jalan yang penuh lubang itu ditambal dengan aspal hotmix (aspal panas-red) menggunakan peralatan seadanya. (Baca: Jalan Berlubang di Balah Hilir, Maneza: Ini Akibat Truk Galian C Lebihi Tonase)
Baca juga: DEMO TAMBANG MATERIAL: Punya Izin Resmi, Pihak Perusahaan Sesali Sikap Masyarakat
"Ini jalur utama dan strategis. Terletak di jalan utama provinsi, lintas Sumatera di dekat Pasar Lubukalung. Bayangkan ramainya kendaraan yang lalu lalang setiap hari," kata AKP Aris.
Proses tambal sulam ini, diakui AKP Aris, masih kurang efektif. "Namanya kami polisi, ya kami tidak punya pengetahuan soal bagaimana menggunakan aspal dengan tepat. Tapi itu tak masalah. Yang penting kita coba dulu sebisanya demi kelancaran lalu lintas," kata AKP Aris.
Menambal sendiri jalan yang rusak, bukan kali pertama di lakoni Aris dan anak buahnya. "Sebelumnya pernah kami tambal juga, ya rusak lagi. Karena kami tidak punya ilmu tentang pengaspalan itu," sebutnya. Meski tidak kokoh, AKP Aris mengaku, akan tetap melakukan penambalan lagi, jika tambalan yang dipasang sekarang ini hancur kembali.
Tidak hanya di Simpang Balah Hilir, aksi main tambal sebisanya juga pernah dilakukan Satlantas Polres Padangpariaman di perlintasan kereta api Pasar Usang. "Waktu itu kami sedikit mendesak pihak kontraktor yang sedang mengaspal perlintasan Duku. Alhamdulillah mereka mau kerjasama, sebab ini demi kepentingan masyarakat juga," sebutnya. (kyo)
Baca juga: Pemkab Solsel Fasilitasi Persoalan Penambangan Galian C dan Kelangkaan Kayu
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Nurnas Serahkan Alsintan untuk 37 Keltan dari 11 Nagari di Padangpariaman
- Hakim MK Nyatakan Gugatan Tri Suryadi-Taslim Lewat Tenggang Waktu
- JKA Sosialisasikan Empat Pilar ke Kader Ansor Sumbar
- Wasekjen Ansor: Ketum Jadi Menag, Ansor Jadi Sorotan
- Optimistis Raih Anugerah KIP, III Koto Awua Malintang Siapkan Branding Nagari