Mahyeldi Merasa Bangga Hadir di Pelatihan Guru TPQ dan MDT, Ini Alasannya
PADANG (24/11/2024) - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi menegaskan, pendidikan al Quran adalah pondasi utama dalam pembentukan akhlak generasi muda yang beriman dan bertakwa.
"Saya merasa sangat bersyukur dan bangga, dapat berada di tengah-tengah para guru TPQ yang memiliki peran besar dalam mencetak generasi Qur'ani di Kota Padang," ujar Mahyeldi.
Hal itu dikatakannya, saat jadi narasumber dalam pelatihan guru Taman Pendidikan al Quran (TPQ) dan Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) di salah satu hotel di Kota Padang, Ahad.
Peserta kegiatan berasal dari Guru TPQ dan MDT di Kecamatan Lubuk Begalung dan Kecamatan Bungus.
Baca juga: 96 Santri MDA/MDTW Nurul Washilah Ikuti Pawai
Dalam sambutannya, Mahyeldi menekankan pentingnya pelatihan ini, sebagai bagian dari komitmen bersama untuk meningkatkan kualitas pendidikan al quran di Sumbar.
Mahyeldi juga mengingatkan, bahwa tugas guru TPQ tidak hanya mengajarkan al quran secara teknis, tetapi juga menanamkan nilai-nilai Islami yang terkandung dalam kitab suci tersebut.
"Akhlak mulia adalah kunci masa depan yang cerah. Oleh karena itu, bapak dan ibu jangan hanya terfokus pada kemampuan teknis membaca, para santri juga perlu ditanamkan nilai-nilai keislaman," tambahnya.
Mahyeldi berharap, pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi para guru dalam metode pengajaran, pemahaman al quran serta kemampuan untuk menginspirasi anak-anak agar mereka menjadi lebih mencintai al quran.
Baca juga: MDTA Balai Talang Bangun Lokal Baru
"Mari kita bersama-sama berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan bagi generasi muda, terutama pada sisi pendidikan agama."
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
- Wakil Ketua DPRD Sumbar Dinobatan jadi Pembina Youth Healthycare Padang
- Poster Promosi Film dengan Deskripsi Sadisme Terpajang di Pinggir Jalan Olo Ladang
- Bhabinkamtibmas Kelurahan Surau Gadang Ingatkan Bahaya 3C di SDN 10
- HJK Padang ke-355; Musfi Yendra Tokoh Termuda Terima Pin Emas dan Penghargaan
Dua Pengedar Ganja dan Sabu Dibekuk, Barang Bukti Capai 30 Kg
Gaya Hidup - 13 November 2024
PPI dan Pemko Bukittinggi Gelar Paskibraka Competition 2024
Gaya Hidup - 05 November 2024