Pencoblosan di TPS 10 Kelurahan Surau Gadang hanya Dikawal 1 Saksi dan PKD, Ini 5 Besar Peraih Suara Terbanyak

Sabtu, 13 Juli 2024, 16:16 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Pencoblosan di TPS 10 Kelurahan Surau Gadang hanya Dikawal 1 Saksi dan PKD, Ini 5 Besar...
PKD, Remon dan Saksi dari calon Muslim M Yatim, M Amar Firdausy menyaksikan proses penghitungan hasil perolehan suara PSU DPD Dapil Sumbar di TPS 10 RT 07 RW 01 Kelurahan Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo, Sabtu siang.

PADANG (13/7/2024) - Irman Gusman berhasil jadi peraih suara terbanyak kedua pada TPS 10 di RT 07 RW 01, Kelurahan Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo.

Berdasarkan penghitungan suara yang dilakukan personel KPPS, peraih suara terbanyak, Desrio Putra dengan 32 suara, Irman Gusman (19 suara), Muslim M Yatim (13 suara), Jelita Donal 11 suara dan Cerint Iralloza Tasya 10 suara.

"Dari 186 orang pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) TPS 10 ini, hingga waktu pencoblosan berakir, pukul 13.00 WIB, hanya 97 orang pemilih yang datang ke TPS. Jauh berkurang dibanding pencoblosan Pemilu 14 Februari lalu," ungkap Ketua TPS 10, Zulfahmi, usai penghitungan suara TPS yang beralamat di Kompleks Permata Surau Gadang (PSG) itu, Sabtu.

Untuk memaksimalkan kehadiran pemilih, ungkap Zulfahmi, anggota KPPS sudah memastikan, seluruh warga dalam DPT, menerima surat pemberitahuan hari dan waktu pencoblosan.

Baca juga: Senator Irman Gusman Gelar Reses Dapil di Bukittinggi, Ini Harapan Pjs Wali Kota

Rendahnya partisipasi, ungkap Zulfahmi, mungkin saja karena faktor awal masuk kelas bagi santri di berbagai pondok pesantren di Sumbar.

"Ada warga kompleks kita, yang sedang berada di luar Sumbar. Ada yang pulang kampung dan mengantar anaknya yang mulai masuk sekolah di Senin depan, di luar kota," ungkap Zulfahmi didampingi anggota KPPS; Wirzal, Ismanzal, Fitra, Syafrudin, Kenny Kurniasih dan Vera Susanti.

Proses pencoblosan di TPS 10 ini, dikawan Pengawas Kelurahan Desa (PKD) Kelurahan Surau Gadang untuk TPS 10, Remon.

Dari 16 orang calon DPD pada PSU ini, saksi juga sangat minim. Di TPS 10 Surau Gadang ini, hanya saksi Muslim M Yatim, yakni M Amar Firdausy yang hadir. (*)

Baca juga: KPU Sumbar Nyatakan Pengumuman Jati Diri Irman Gusman sebagai Terpidana Memenuhi Syarat

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI