Berdaya Kreatif Modal Hanya Rp100 Ribu! Inilah 3 Ide Bisnis Menarik untuk Anak Muda

Selasa, 09 Januari 2024, 17:04 WIB | Bisnis | Nasional
Berdaya Kreatif Modal Hanya Rp100 Ribu! Inilah 3 Ide Bisnis Menarik untuk Anak Muda
Ilustrasi ide bisnis kreatif anak muda di tahun 2024 sekarang. (Foto: Canva/Pinterest)

Ayo, manfaatkan kelebihan barang-barang itu dengan memulai bisnis kreatif khusus untuk kaum muda seperti kita. Kabar baiknya, kamu hanya perlu mengeluarkan modal kurang dari satu juta rupiah untuk memulainya.

Persiapkan senjata utama, yaitu smartphone, tambahkan kuota internet bulanan untuk urusan promosi, dan sisihkan ongkos untuk mengirimkan barang ke jasa pengiriman.

Pilih barang-barang yang masih layak pakai, tapi sudah terlupakan di lemari atau gudang.

Baca juga: Baru Lulus SMA/SMK? Coba 4 Ide Usaha Ini, Dijamin Cuan Setiap Hari!

Smartphone-mu jadi andalan untuk memotret produk dengan tampilan yang menggiurkan, dan jangan lupa, bangunlah kehadiranmu lewat media sosial atau situs khusus.

Dengan langkah sederhana ini, bisnismu akan semakin dikenal dan menjangkau konsumen lebih luas. Jadi, jangan ragu untuk memulai bisnis jual beli barang bekas dengan sentuhan kreatifmu sendiri!

2. Jasa Dropship Barang

Siapa bilang bisnis harus mahal? Berbisnis tanpa modal? Bisa banget! Dan salah satu pilihan menariknya adalah bisnis dropship. Di sini, kamu nggak harus keluarin banyak uang, bahkan bisa nol rupiah!

Tapi perlu diingat, jangan remehkan bisnis ini. Meskipun tanpa modal besar, kunci kesuksesan tetap ada pada kemampuan kamu dalam memasarkan produk.

Menjadi dropshipper yang handal membutuhkan pemahaman detail tentang barang yang dijual dan ketelitian dalam memilih supplier yang bisa diandalkan.

Jadi, dengan menguasai keahlian itu, kamu bisa bangun reputasi sebagai dropshipper yang oke dan terus-menerus tarik konsumen.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Rumpun2
Editor: Rumpun1
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI