PDRB Sumbar Posisi Oktober 2023 Tumbuh 4,30 Persen, DPK Perbankan juga Membaik

Sabtu, 16 Desember 2023, 16:30 WIB | Bisnis | Provinsi Sumatera Barat
PDRB Sumbar Posisi Oktober 2023 Tumbuh 4,30 Persen, DPK Perbankan juga Membaik
Ilustasi.

PADANG (14/12/2023) - Pertumbuhan ekonomi Sumatera Barat menunjukkan kinerja positif, dimana pertumbuhan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Triwulan III-2023 (yoy) tercatat sebesar 4,30 persen posisi Oktober 2023.

"Pertumbuhan positif sektor jasa keuangan Sumatera ini, disertai dengan tingkat risiko yang masih terjaga dalam menghadapi meningkatnya suku bunga global," ungkap Plt Kepala OJK Sumatera Barat, Guntar Kumala dalam pernyataan tertulis yang diterima, Sabtu.

Dikatakan, kinerja industri perbankan (Bank Umum dan Bank Perekonomian Rakyat) di Sumatera Barat tumbuh positif.

Pada Oktober 2023, aset perbankan tumbuh 5,54 persen (yoy) jadi sebesar Rp80,10 triliun dan penyaluran kredit tumbuh 7,37 persen (yoy) menjadi sebesar Rp68,75 triliun.

Baca juga: Kinerja Perbankan Syariah Sumatera Barat Lebih Baik dari Perbankan Konvensional Posisi Mei 2024, Ini Penjelasan OJK

Sementara, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) terkontraksi sebesar 1,47 persen (yoy) menjadi sebesar Rp54,53 triliun.

"Risiko kredit masih terjaga dengan rasio NPL 2,11 persen, dan rasio LDR 126,07 persen," ungkap Guntar Kumala.

Sementara, penyaluran kredit untuk pelaku UMKM mencapai Rp30,56 triliun, tumbuh sebesar 9,96 persen (yoy). Penyaluran kredit kepada pelaku UMKM ini mencapai 44,46% persen dari total kredit perbankan di Sumatera Barat.

DPK Bank Syariah Tumbuh

Baca juga: Warga Terdampak Banjir Pessel Terima 1.400 Paket Sembako Bantuan PDRP, Ini Pesan Mahyeldi

Untuk kinerja perbankan syariah, dari sisi aset, DPK dan penyaluran pembiayaan terus tumbuh cukup tinggi jika dibandingkan dengan perbankan konvensional.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI