Syamsul Bahri Diharapkan Warga Desa Baru Barat Perjuangkan Anggaran Normalisasi Batang Laping
PASAMAN BARAT (15/12/2023) - Anggota Fraksi PDIP-PKB DPRD Sumbar, Syamsul Bahri terima aspirasi kegiatan normalisasi Batang Laping di Jorong Banjar Jaya, Desa Baru Barat, Kecamatan Ranah Batahan.
Menurut warga, apabila turun hujan dengan intensitas tinggi maka akan menenggelamkan areal sawah masyarakat Desa Baru Barat.
"Melalui pertemuan ini, kami minta Bapak Syamsul Bahri memperjuangkan anggaran agar Batang Laping ini segera dinormalisasi. Karena, kalau hujan lebat, sawah-sawah kami akan tenggelam," kata seorang warga.
Aspirasi itu diterima Syamsul Bahri saat menggelar reses perseorangan pada masa sidang pertama DPRD Sumbar tahun 2023/2024.
Wakil rakyat Dapil Pasaman-Pasaman Barat dari PDI Perjuangan itu menjanjikan, aspirasi terkait normalisasi Batang Laping ini akan dibahas dalam rapat di DPRD Sumbar nantinya.
"Kita perlu sekali mendengar aspirasi warga saat reses, agar bisa menampung keluhan masyarakat seperti masalah pendidikan, infrastruktur, pertanian dan peternakan sampai masalah sulitnya mendapatkan pupuk subsidi," ungkap Syamsul Bahri saat memberikan sambutan.
Aspirasi dari masyarakat yang diserap selama agenda reses, urai Syamsul Bahri, akan dibahas sesuai mekanisme dan aturan yang ada.
Dikesempatan itu, Syamsul Bahri menjelaskan, dana-dana aspirasi untuk mengalirkan permintaan warga, tidak selalu ada setiap tahunnya.
Kegiatan reses ini, juga dihadiri camat Ranah Batahan, kepala Desa Baru, kepala Jorong, tokoh serta masyarakat setempat. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat
- Ini Pesan Risnawanto di Upacara Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional